Menu

Mode Gelap
Lawan Potensi Intimidasi dan Kecurangan, Tim Hukum SAR KANAAH Bentuk Satgas 32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69

Ajatappareng · 9 Sep 2021 20:18 WITA ·

Ibrahim Daru Jaring Aspirasi di Tangkoli


 Ibrahim Daru Jaring Aspirasi di Tangkoli Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Anggota DPRD Kabupaten Sidrap Ibrahim H Daru (IMD)dari Fraksi PKS kembali ke daerah pemilihannya untuk melakukan silahturahmi dan dialog guna menampung aspirasi masyarakat yang akan dijadikan pokok pikiran anggota DPRD dan disampaikan ke pemerintah daerah

Ibrahim Daru (IMD) Memulai kegiatan reses di Lingkungan Tangkoli, Kelurahan Manisa Kecamatan Baranti, Sidrap, dalam rangka mendengar serta menyerap aspirasi dari masyarakat, Kamis (9/9/2021)

Reses masa Sidang ketiga ini, diisi beberapa rangkaian kegiatan yang dilaksanakan seperti Penampilan Qasidah dari Majelis Taklim Ilham Tangkoli, Penyerahan Bantuan Alat Qasidah Ke Majelis Taklim dan Pemberian langsung bantuan timbunan jalan pekuburan tangkoli secara peribadi.

Salah satu tokoh masyarakat yang juga mantan Lurah setempat menyampaikan ucapan banyak terimakasih atas perjuangan dan bantuan Bapak Ibrahim Daru yang mana sudah dirasakan masyarakat saat ini, diantaranya bantuan ke TK Darmawanita Tangkoli, lampu jalan, hingga pembinaan kepada majelis Taklim Tangkoli

“Reses adalah merupakan komunikasi dua arah antara legislatif dengan konstituen secara langsung dan ini merupakan kewajiban saya sebagai anggota DPRD. bahkan diluar reses saya tetap turung menyerap Aspirasi msyarakat,” ungkap Ibrahim Daru

Lebih lanjut IMD bahwa, Masa reses merupakan masa penting yang sejatinya adalah kewajiban yang dilakukan anggota DPRD setiap tiga bulan sekali untuk turun ke Dapil bertemu konstituen guna menjaring semua aspirasi masyarakat.

“Saya sebagai wakil rakyat berkat bantuan dan dao semua masyarakat, maka dari itu apa yang telah saya berikan selama ini merupakan hasil perjuangan kita semua maka dari itu mari kita bahu membahu meperbaiki daerah kita,” tutupnya (asp/ajp)

Visited 9 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 138 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Dukung Pemilu Damai, Ketua KADIN Sidrap Ajak Masyarakat Bijak Gunakan Hak Pilih

24 November 2024 - 16:41 WITA

Lawan Potensi Intimidasi dan Kecurangan, Tim Hukum SAR KANAAH Bentuk Satgas

24 November 2024 - 16:35 WITA

Sudut Tepi Sidrap Luncurkan Menu Baru, Hadirkan Ayam Taliwang dan Nasi Goreng Kambing

23 November 2024 - 20:33 WITA

Sosialisasi APBD Sulsel di Bola Eppae DPRD Ajak Warga Awasi Penggunaan Dana Publik

23 November 2024 - 13:45 WITA

Matador’s Perjuangan Siap Kawal Pilkada dan Pilgub 2024 di Sidrap

23 November 2024 - 11:32 WITA

SAR-Kanaah Hentak Lapangan Uluale: Warga Sidrap Serukan ‘Dua Dua

23 November 2024 - 11:12 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.