Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Fokus · 2 Apr 2019 20:33 WITA ·

Ini Hasil Rapat Pleno Terbuka DPTHP Tahap III KPU Sidrap


 Ini Hasil Rapat Pleno Terbuka DPTHP Tahap III KPU Sidrap Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sidrap menggelar Rapat Pleno Terbuka terkait Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan Tahap III (DPTHP3) Pemilihan Umum Tahun 2019 di Warkop Coffbest, Kelurahan Lakessi, Kecamatan Maritengngae Sidrap.

Kegiatan ini dihadiri oleh Komisioner Bawaslu Sidrap yang wakili oleh Komisioner KPU, Dinas Disdukcapil, H Syamsuddin dan Tim LO Partai Politik.

Ketua KPU Sidrap, Syamsuddin Saleng mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh peserta rapat pleno terbuka yang hadir dalam acara ini.

Sebagai informasi dalam tahapan Pemilu 2019 mendatang ini, sisa 16 hari lagi kita akan melakukan pesta demokrasi secara serentak di seluruh Indonesia untuk melahirkan pemimpin yang baru.

“Hendaknya Partai Politik dan juga tim kampanye Nasional ikut berkontribusi dalam mendorong partisipasi masyarakat semakin meningkat,” kata Syamsuddin Saleng

Harapan kami kepada Komisioner Bawaslu bersama KPU Sidrap betul-betul memanfaat waktu dalam moment pemilu 2019 yang tinggal 16 hari ini.

Syamsuddin memaparkan hasil dari rapat pleno terbuka Rekapitulasi dan Daftar Pemilih Tetap (DPT) hasil perbaikan tahap III DPTHP tingkat Kabupaten Sidrap berdasarkan surat edaran KPU RI.

Rekapitulasi DPT data pemilih hasil perbaikan tahap III memplenokan bahwa Jumlah DPTHP tahap III ini sebanyak 215,397 dengan rincian Pemilih laki-laki berjumlah 104.054 dan pemilih Perempuan berjumlah 111.343 Pemilih.

Jumlah Pemilih Tidak Memenuhi Syarat (TMS) itu berjumlah 318 Pemilih kemudian Jumlah perbaikan data sebanyak 254 Pemilih. Sementara jumlah Daftar Pemilih Tambahan yang masuk dalam Pemilu 2019 berjumlah 428 pemilih. (asp/ajp)

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

UPT SMPN 1 Wattang Pulu Tuan Rumah Kegiatan MKKS SMP

25 April 2024 - 10:29 WITA

Polisi Sita 25 Liter Ballo di Watang Pulu

21 April 2024 - 20:25 WITA

Proses Seleksi Calon Anggota Polri di Sidrap Diperketat

18 April 2024 - 14:06 WITA

Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024

17 April 2024 - 23:58 WITA

Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

17 April 2024 - 23:39 WITA

TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare?

17 April 2024 - 16:28 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.