Menu

Mode Gelap
Dalih Suratnya Lengkap, Polres Lepas 3 Tangki BBM Solar. Faktanya, Hanya Satu yang Miliki Faktur Sempat Ditahan 2 Malam, Polres Sidrap Lepas Truk BBM Safari Ramadhan, Pemdes Lombo Kunjungi Masjid di Setiap Dusun untuk Buka Bersama Lagi, Aparat Grebek Kos-Kosan yang Jadi Tempat Prostitusi Online Polisi Masih Selidiki BBM Diduga Ilegal,  Aktivis: Aparat harus Transparan

Politik · 9 Apr 2018 07:01 WITA ·

Jika Terpilih, FAS Akan Tingkatkan Daya Beli Masyarakat


 Jika Terpilih, FAS Akan Tingkatkan Daya Beli Masyarakat Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, PAREPARE — Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Parepare, Faisal Andi Sapada dan Asriady Samad, akan meningkatkan daya beli masyarakat, hal ini diungkapkan oleh Paslon nomor urut dua ini saat mengelar kampanye dialogis di Kelurahan Ujung Sabang, Jalan Sulawesi.

“Saat ini kita lihat bersama, terbukti Pasar Senggol sudah tidak bersenggolan lagi sesama pembeli, artinya pasar malam kebanggaan masyarakat Parepare ini makin sepi pembeli,” ujar Calon Wakil Walikota Parepare, Asriady saat berorasi Politik.

Bagi Asriady, Pasar Senggol dulu kala dia masih memakai seragam sekolah, orang berdesakan-desakan membeli cakar (pakaian second) di pasar malam tersebut.

“Insya Allah jika kami mendapat amanah memimpin Parepare, pasar Senggol kita akan kembali ramai seperti awalnya,” ungkap dia.

Sementara itu, Faisal Andi Sapada menambahkan, sepinya pasar karena daya beli masyarakat kota Parepare yang berkurang sehingga tidak hanya pasar Senggol yang berdampak, sejumlah pasar lainnya juga turut sepi seperti Pasar Lakessi, Labukkang dan Sumpang. Itu karena masyarakat tidak memiliki pendapatan lebih untuk digunakan berbelanja.

Warga butuh penghasilan dan warga butuh pekerjaan, untuk menghidupi keluarganya. Bila dalam rumah tangga mayoritas memiliki pekerjaan maka perekonomian pasti tumbuh, daya beli masyarakat pasti tumbuh.

“Kita tingkatkan daya beli masyarakat lebih utama dahulu, lalu membangun, perut masyarakat yang mesti difikirkan, seperti lapangan kerja dan pengusaha baru, sehingga masyarakat memiliki uang otomatis penjual juga mendapatkan keuntungan,” kata Mantan Sekretaris Kota Parepare ini.

Salah satu tokoh masyarkat jalan Sulawesi, Andi Sudirman mengaku 22 program FAS itu bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Kami mendukung pasangan nomor urut 2, mereka berkomitmen membantu masyarakat, karena persoalan masyarakat Parepare kebanyakan isi dompet,” tegas pengusaha ini. (dir/ajp)

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Mau Maju, Calon Perseorangan Wajib Penuhi 10 Persen dari DPT

25 Maret 2024 - 19:13 WITA

Golkar Pinrang Godok Koalisi Usung Usman Marham

24 Maret 2024 - 22:15 WITA

Kader Golkar Sidrap Solid Dorong Zulkifli Zain Maju di Pilkada Sidrap

22 Maret 2024 - 23:26 WITA

Buka Bersama di Kediaman H Zulkifli Zain, Mashur: Sedang Jajaki Sejumlah Parpol

22 Maret 2024 - 22:20 WITA

Rekapitulasi KPU Rampung: Ini 8 Partai Lolos Parlemen, PPP-PSI Gagal

20 Maret 2024 - 22:44 WITA

Sukses di Pileg, 51 Kader NasDem Sulsel akan Umroh bersama RMS

4 Maret 2024 - 14:08 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.