Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Fokus · 4 Des 2023 10:24 WITA ·

Kapolres AKBP Erwin Syah Pimpin Sertijab Pejabat Polres Sidrap


 Kapolres AKBP Erwin Syah Pimpin Sertijab Pejabat Polres Sidrap Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah, S.I.K.,M.H pimpin serah terima jabatan dan Penyerahan Jabatan pejabat Polres Sidrap di Halaman Mapolres Sidrap, Jalan Bau Massepe No.01, Kelurahan Pangkajene, Kecamatan Maritengngae, Senin (4/12/2023).

Adapun pejabat yang di sertijab yaitu, Waka Polres Sidrap dari Kompol M.Akib kepada Kompol Ahmad Rosma, Kasat Intel dari IPTU Suhardi, SH kepada IPTU Lukman Husen,S.Sos, Kapolsek Watang Pulu dari AKP Suwandi kepada IPTU Ahmad Baharuddin Tangko, Kapolsek Tellu Limpoe dari AKP Lahamuddin kepada IPTU Mattalunru.

Sementara Penyerahan Jabatan diberikan kepada Kabag SDM Polres Sidrap Kompol Nurdin,S.Sos, Kasat Narkoba IPTU M. Patria Pratama dan Kasi Humas Polres Sidrap AKP Suwandi.

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah, S.I.K.,M.H menyampaikan bahwa, serah terima jabatan merupakan hal yang wajar di lingkungan Polri dengan maksud untuk memenuhi pencapaian tujuan yang optimal dan telah menjadi kebijakan pimpinan demi terwujudnya suatu pencapaian tugas serta penyegaran organisasi.

“Dengan adanya Sertijab dan Penyerahan Jabatan ini diharapkan dapat menciptakan semangat dan suasana baru di lingkungan organisasi sehingga muncul gagasan dan inovasi, serta kreativitas baru yang mampu meningkatkan kinerja dan prestasi lebih baik,” ujarnya.

Kapolres Sidrap juga menyampaikan selamat datang kepada pejabat baru Polres Sidrap dan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan loyalitasnya selama menjabat di Polres Sidrap. (asp)

Visited 17 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 104 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

RAMAH” Siap Hadapi Debat Pertama Pilkada Enrekang

27 Oktober 2024 - 11:07 WITA

KPU Sidrap: Peliputan Debat Terbuka untuk Jurnalis

27 Oktober 2024 - 10:42 WITA

Batasi Wartawan Datang Liput Debat Kandidat Bupati dan Wakil Bupati, KPU Sidrap Tuai Sorotan

26 Oktober 2024 - 22:44 WITA

KPU Sidrap Batasi Akses Media di Debat Cabup, Langgar Hak Kebebasan Pers?

26 Oktober 2024 - 19:48 WITA

Rapat Konsolidasi Demokrat Sidrap: Tekad Menangkan Andalan Hati dan SAR-Kanaah

26 Oktober 2024 - 09:54 WITA

Visi Misi Lebih Rasional, Tim Pemenangan HamasNa Beralih Dukung SAR-Kanaah

25 Oktober 2024 - 23:25 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.