AJATAPPARENG.ONLINE, SOPPENG — Bupati Soppeng, HA Kaswady Razak terus memperlihatkan keseriusannya dalam mencegah penyebaran viris Covid 19 di Bumi Latemmamala.
Setelah memiliki Laboratorium PCR Swab dan ruang isolasi pasien Covid-19, kini, kembali menciptakan mobil bus keliling yang akan melayani uji swab.
Mobil Bus layanan uji swab ini nantinya akan berkeliling di 8 Kecamatan yang ada di Kabupaten Soppeng untuk uji sampel Swab masyarakat secara massal.
Dilansir Soppengtoday, Kadis Kominfo, Drs Sarianto, mengatakan Inovasi ini murni ide gagasan Bupati Soppeng, H.A.Kaswadi.
“Ini digagas langsung bapak Bupati guna memangkas penyebaran virus Covid-19. Mobil ini akan memberikan layanan mobile untuk melakukan tes swab massal di 8 Kecamatan di Soppeng,” terangnya Senin malam (11/5/2020).
Ini juga berarti, bahwa
tidak ada alasan bagi tim kesehatan untuk tidak bergerak, apalagi ijin operasional laboratorium sudah keluar dari Kemenkes RI.
Ia mengungkapkan, Pemkab Soppeng optimis bisa menuntaskan virus covid 19 ini paling lambat Juli mendatang.
“Melihat upaya maksimal yang dilakukan oleh pak Bupati, kita Optimis Covid di Soppeng ini bisa cepat berakhir, hasilnya kita bisa lihat paling lambat Juli, semoga akan tuntas,” ungkap Sarianto.
Hanya saja, kata Sarianto, butuh dukungan penuh masyarakat dengan, mematuhi himbauan himbauan pemerintah.
“Kita berdoa bersama ya.. semoga inovasi inovasi yang dilakukan pemerintah akan membuahkan hasil yang maksimal,” tandasnya. (spa)