Menu

Mode Gelap
Dari 40 Terduga, Polda Sulsel sudah Temukan 3 Pelaku Terindikasi Terlibat Penipuan Online Ini Alasan Pihak Kampus tak Pecat Dosen yang Diduga Lakukan Asusila Puluhan Mahasiswa UNISAN Demo, Tuntut Pelaku Asusila Dipecat Universitas Ichsan Sidrap Nonaktifkan Sementata 2 Dosen Bermasalah Viral, Pria di Baranti Diduga ODGJ Masuk Indomaret dan Minta Uang

Mahasiswa · 21 Feb 2025 06:28 WIB ·

Mahasiswa Magang UMS Rappang Ikuti Seminar Safety Driving di PT ELNUSA PETROFIN


 Mahasiswa Magang UMS Rappang Ikuti Seminar Safety Driving di PT ELNUSA PETROFIN Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Sebagai bagian dari program pengembangan diri, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang (UMS Rappang) Jurusan Agribisnis yang tengah magang di PT ELNUSA PETROFIN mengikuti seminar Safety Driving yang diselenggarakan oleh perusahaan.

Seminar ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berkendara, terutama dalam lingkungan kerja yang menuntut mobilitas tinggi. Kegiatan ini dihadiri oleh puluhan peserta, termasuk mahasiswa magang dari berbagai universitas serta karyawan ELNUSA PETROFIN.

Dalam seminar tersebut, para peserta mendapatkan pemahaman mengenai teknik berkendara yang aman, risiko kecelakaan, serta cara mengantisipasi situasi darurat di jalan.

Narasumber yang merupakan ahli di bidang keselamatan berkendara juga menekankan pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas dan menjaga kondisi kendaraan agar tetap dalam keadaan prima.

Selain penyampaian materi teori, mahasiswa magang juga diberikan kesempatan untuk mengikuti simulasi praktik dalam menghadapi berbagai situasi tak terduga saat berkendara.

Melalui sesi ini, peserta dapat lebih memahami cara mengendalikan kendaraan dengan aman dan sigap menghadapi kemungkinan kecelakaan di jalan raya.

Kegiatan ini mendapat apresiasi positif dari para Mahasiswa Magang UMS Rappang, Jurusan Agribisnis, Agung, Rauf, dan Randi, salah satu peserta seminar, mengungkapkan bahwa pelatihan ini tidak hanya bermanfaat untuk mendukung tugas mereka selama magang, tetapi juga sebagai bekal penting dalam kehidupan sehari-hari.

PT ELNUSA PETROFIN berkomitmen untuk terus menyelenggarakan kegiatan serupa guna meningkatkan kompetensi dan kesadaran keselamatan berkendara bagi seluruh insan perusahaan, termasuk generasi muda yang sedang menimba ilmu di dunia kerja. Dengan adanya seminar ini, diharapkan kesadaran akan keselamatan berkendara dapat terus meningkat dan menjadi bagian dari budaya berkendara yang lebih baik. (asp)

Artikel ini telah dibaca 35 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pelajar SMKN 1 Sidrap Siap Jadi Garda Terdepan Perangi Narkoba

27 April 2025 - 09:21 WIB

Kampus Tercoreng! Komnas RI Kecam Dosen Pelaku Asusila di Unisan Sidrap

27 April 2025 - 00:56 WIB

Dari 40 Terduga, Polda Sulsel sudah Temukan 3 Pelaku Terindikasi Terlibat Penipuan Online

26 April 2025 - 14:10 WIB

Fatmawati Rusdi Dukung Percepatan Pendirian Koperasi Desa Merah Putih di Semua Desa

26 April 2025 - 13:07 WIB

Waspada! BRI Sidrap Tegaskan Undian Berhadiah Alphard hingga BMW Adalah Hoaks

26 April 2025 - 09:23 WIB

Akademisi; Tidak Dibenarkan, Tangkap Dulu baru Cari Korban

26 April 2025 - 09:16 WIB

Trending di Opini