AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP– Peserta Polisi Cilik (Pocil) Polres Sidrap Angkatan VIII 2024 menunjukkan kepedulian terhadap sesama dengan menggelar aksi sosial berbagi takjil di bulan suci Ramadhan.
Kegiatan ini berlangsung pada Selasa (4/3/2025) di Bundaran Jam Kota, Kelurahan Pangkajene, Kecamatan Maritengngae.
Di bawah pengawasan Kanit Kamsel Polres Sidrap, AIPTU Suriadi, anak anak Pocil polres sidrap dengan seragam lengkap yang diwakili oleh beberapa peserta Pocil polres sidrap ini dengan semangat dan penuh keceriaan membagikan takjil kepada pengendara yang melintas menjelang berbuka puasa
Dengan pakaian seragam Pocil yang diwakili oleh beberapa peserta Pocil putra dan putri antusias berbagi
AIPTU Suriadi, yang juga merupakan pelatih Pocil Polres Sidrap Angkatan VIII 2024, memberikan apresiasi kepada anak-anak Pocil atas jiwa sosialnya dan kepedulian mereka terhadap masyarakat.
Saya Bangga dengan Anak anak Pocil polres sidrap dengan inisiatifnya menggelar aksi sosial di bulan suci Ramadhan sebagai bentuk kepedulian, pungkasnya
“Kegiatan ini mengajarkan anak-anak untuk peduli terhadap masyarakat sekitarnya, dimulai dari hal-hal kecil yang memiliki nilai positif di tengah masyarakat,” ujar Suriadi.
Ia juga berharap aksi sosial seperti ini dapat menjadi motivasi bagi anak-anak lainnya agar memiliki jiwa sosial yang tinggi,
Selain berbagi takjil, Pocil Polres Sidrap juga mengedukasi para pengendara roda dua tentang pentingnya penggunaan helm yang benar demi keselamatan di jalan raya.
Ismail, salah satu peserta Pocil, mengungkapkan rasa senangnya bisa berbagi di bulan Ramadhan. “Senang bisa membagi takjil, seru! Insyaallah dapat pahala,” ujarnya sambil tersenyum.
Hal serupa disampaikan oleh Pocil Ratu Nurhilma dan Arika. “Senang banget berbagi takjil bersama teman-teman. Kalau ada rezeki lagi, mau berbagi lagi,” ucap mereka dengan ceria
Kegiatan sosial ini diharapkan dapat terus dilakukan dan menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk lebih peduli serta berbagi kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini. (asp)