Menu

Mode Gelap
PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

Advertorial · 9 Mar 2022 14:48 WITA ·

PT Pelindo Lirik Potensi Investasi di Kabupaten Barru


 Bupati Barru, H Suardi Saleh saat mendampingi kunjungan PT Pelindo di Barru, Selasa (8/3/2022). Perbesar

Bupati Barru, H Suardi Saleh saat mendampingi kunjungan PT Pelindo di Barru, Selasa (8/3/2022).

AJATAPPARENG.ONLINE, BARRU –– Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh,M.Si menerima kunjungan rombongan PT Pelindo di Rumah Jabatan Bupati Barru, Selasa, (8/3/2022).

Rombongan tersebut diantaranya
Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono
Direktur Strategi PT Pelindo Prastiyo, Komisaris Pelindo Mukhtar Andi Lutfhi Mukti
Regional PT Pelindo Rahmat dan Kepala Pelindo Parepare.

Bupati Barru menyampaikan rasa  bahagianya karena Kabupaten Barru ini semakin banyak yang meminati untuk berinvestasi. Dirinya menyambut baik hal itu termasuk PT Pelindo.

Suardi Saleh menjelaskan Kabupaten Barru berpenduduk 183,203 jiwa, terdiri 7 Kecamatan 40 Desa dan 15 Kelurahan. Kabupaten Barru memiliki panjang pantai 78 KM hampir sama dengan jalan provinsi dari perbatasan Pangkep dan Parepare.

Sehingga katanya, daerah ini sangat strategis apalagi hadirnya pelabuhan Garongkong yang siap dijadikan Kewasan Ekonomi Khusus (KEK).

“Untuk KEK ini, sudah dibebaskan 3000 hektar dan sudah ditetapkan menjadi kawasan industri. Lahan 3000 hektar ini tidak ada lagi aktivitas lain selain  industri ,”sebutnya.

Bupati juga mengatakan, kawasan pelabuhan Garongkong sudah rancang sejak 2009, Perda sudah siap, lahan sudah siap, tinggal kita diskusikan secara detail kepada pihak Pelindo untuk rancangan pengembangan.

Direktur Utama PT Pelindo Arif Suhartono menyampaikan maksud dan tujuan kedatangannya di Kabupaten Barru menyampaikan sejak  1 Oktober tidak ada lagi  Pelindo 1 ,2 3 sampai 4. Sekarang  menjadi satu yakni PT Pelindo.

Target Pelindo adalah menjadi perhatian khusus bagi kawasan Indonesia Timur dalam mengembangkan pelabuhan.

“Kami dari Pelindo, ada beberapa persyaratan dalam pengelohan pelabuhan, salah satu persyaratan Lokasi yang mempunyai pelabuhan yang dalam, dan pelabuhan garongkong sangat bersyarat karena memiliki kedalaman kurang lebih 23 meter dan lahan kurang lebih 3000 Hektar.”, jelasnya.

Sejujurnya kata dia,  pihak PT Pelindo Ke Kabupaten Barru mencari lokasi yang menjadi tujuan utamanya. Garongkong salah satunya kalau melihat yang dipersyaratkan sangat  strategis dan memiliki kedalaman laut terdalam di Indonesia.

Kehadiran rombongan ini, dindampingi Bupati dan rombongan Pemda melihat langsung lokasi perencanaan pengembangan di pelabuhan Garongkong dan Palie Desa Madello Kec. Balusu. (dck)

Artikel ini telah dibaca 141 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Banjir Bandang, Jembatan Bulu Cenrana Hanyut terbawa Arus

3 Mei 2024 - 11:49 WITA

Hujan Deras Melanda Sidrap, Kapolres Serukan Kewaspadaan

3 Mei 2024 - 09:08 WITA

Tiga Partai Elit Gelar Pertemuan Bahas Pilkada 23 Daerah

2 Mei 2024 - 17:04 WITA

Ahmad Hilmi, Siswa UPT SDN 1 Amparita Wakili Sulselbar di Festival Tunas Bahasa

2 Mei 2024 - 13:38 WITA

Tim MAJU Mendaftar di Partai Demokrat untuk Bertarung di Pilkada Sidrap 2024

2 Mei 2024 - 13:24 WITA

Upacara Hardiknas Digelar Disemua UPT Korwil Kecamatan Se Sidrap

2 Mei 2024 - 11:29 WITA

Trending di Edukasi

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.