Menu

Mode Gelap
PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

Ajatappareng · 8 Mei 2022 10:11 WITA ·

Silaturahim Keluarga Besar Bambapuang Bertabur Tokoh, MB: Pegang Prinsip ‘Tobana’


 Bupati Enrekang, H Muslimin Bando didampingi Wabup Asman saat menutup silaturahim Keluarga Besar Bambapuang, Sabtu (7/5/2022). Perbesar

Bupati Enrekang, H Muslimin Bando didampingi Wabup Asman saat menutup silaturahim Keluarga Besar Bambapuang, Sabtu (7/5/2022).

AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG — Bupati Enrekang Muslimin Bando dan Wakil Bupati Asman menutup rangkaian acara Silaturahmi Keluarga Besar Bambapuang, Sabtu, (7/5/2022).

Acara itu berlangsung selama 3 hari berturut-turut. 4-6 Mei 2022. Silaturahmi ini diisi dengan pelbagai kegiatan, dengan diikuti ribuan warga, serta dihadiri tokoh-tokoh serta para penggagas Silaturahmi Keluarga Besar Bambapuang.

Bupati menyampaikan apresiasinya atas kesuksesan acara itu. Ia mengusulkan, agar Silaturahmi Keluarga Besar Bambapuang digelar setiap tahun ditingkat lokal.

“Sementara untuk tingkat nasional yang dihadiri korwil se-Indonesia, bisa digelar setiap 3 atau 5 tahun,” kata MB.

Bupati ingin eksistensi kerukunan Keluarga Besar Bambapuang terus terjaga. Hadirnya paguyuban ini, kata MB, adalah kesadaran bahwa Bambapuang merupakan kekuatan besar dan berpengaruh.

Wabup Asman menyampaikan terimakasih kepada panitia, dan masyarakat yang bergotong royong sehingga acara sukses. Event ini, kata Asman, adalah kebanggaan tersendiri bagi Bambapuang pada khususnya dan Enrekang pada umumnya.

Asman juga berharap potensi Gunung Bambapuang dan Gunung Nona terus dimaksimalkan. Korwil-korwil Kerukunan Keluarga Besar Bambapuang serta BUMDes bisa dilibatkan. Asman menantang pemerintah desa berinovasi.

“Misalnya membina ekonomi kreatif di sekitaran Bambapuang. Menghadirkan kuliner, miniatur gunung, aksesoris-aksesoris, bahkan sayur dan buah yang bisa jadi oleh-oleh wisatawan,” jelas Asman.

Sebelum menutup event ini, Bupati Muslimin Bando menitip pesan kepada para perantau sekembalinya ke daerah rantauan.  Prinsip Tobana harus jadi pegangan orang Enrekang dimanapun berada.

“Tolong menolong, bantu membantu, dan nasehat menasehati antar warga Maspul dimanapun kita berada,” pesan Muslimin.

Termasuk jika ada tokoh Massenrempulu yang ingin berkiprah di politik. Harus didukung penuh. Seperti yang hadir Wakil Bupati Kutai Timur, diharapkan sudah menjadi bupati saat hadir kembali di acara berikutnya. (sp)

Artikel ini telah dibaca 140 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Bawaslu Sidrap Rekrutmen Panwascam di Tiga Kecamatan

4 Mei 2024 - 15:16 WITA

Syaharuddin Alrif Terjun pantau Kondisi Banjir di Sidrap

4 Mei 2024 - 13:23 WITA

BPBD Sidrap Laporkan 2 Rumah Hanyut, 1 Orang Meninggal

3 Mei 2024 - 16:14 WITA

Banjir Bandang, Jembatan Bulu Cenrana Hanyut terbawa Arus

3 Mei 2024 - 11:49 WITA

Hujan Deras Melanda Sidrap, Kapolres Serukan Kewaspadaan

3 Mei 2024 - 09:08 WITA

Tiga Partai Elit Gelar Pertemuan Bahas Pilkada 23 Daerah

2 Mei 2024 - 17:04 WITA

Trending di Politik

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.