Menu

Mode Gelap
HST Pool and Cafe, Destinasi Olahraga Biliar dan Hiburan Baru di Sidrap 2 Rumah Ludes Terbakar di Parepare Hari Kesaktian Pancasila di BPN Sidrap, Penuh Hikmah, Tertib dan Semangat Nasionalisme 7 Dusun di Leppangeng Sidrap Terisolir Akibat Longsor Boyong 13 Atlet ke Jeneponto, Percasi Sidrap Siap Ukir Prestasi

Ajatappareng · 26 Feb 2025 07:44 WITA ·

Sudah Panen, Lahan Polsek pun di Sidrap ‘Disulap’ jadi Kebun Jagung


 Sudah Panen, Lahan Polsek pun di Sidrap ‘Disulap’ jadi Kebun Jagung Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP –– Pemkab Sidrap, bersama forkopimda terus bersinergi mendukung program ketahanan pangan Nasional. Tak tanggung-tanggung, demi mewujudkan hal itu, lahan Polsek pun ‘disulap’ menjadi kebun jagung.

Rabu, (26/2/2025), Pemerintah Kabupaten Sidrap bersama forkopimda mengikuti zoom meeting pelaksanaan panen jagung serentak. Menariknya, lokasi panen di Sidrap, digelar di halaman Polsek Watang Pulu.

Zoom Meeting dipimpin Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dari Madiun, Jawa Timur.

Di Kabupaten Sidrap, kegiatan berlangsung di halaman Polsek Watang Pulu. Bupati Sidrap diwakili Pj. Sekda, Andi Rahmat Saleh, mengikuti kegiatan tersebut Ketua DPRD Sidrap, Takyuddin Masse, Kapolres Sidrap AKBP Dr. Fantry Taherong, Ketua Pengadilan Negeri Sidrap Fitriah Ade Maya.

Turut hadir Kadis Pemdes PPA Abbas Aras, Danramil Watang Pulu, perwakilan Kejari, PJU Polres Sidrap, dan undangan lainnya.

Panen raya ini merupakan tahap pertama dari jagung yang ditanam pada November 2024, sebagai bagian dari upaya mendukung swasembada pangan nasional 2025. Di kesempatan itu, peserta di Sidrap juga melakukan uji coba panen jagung di lahan Polsek Watang Pulu.

Pj. Sekda Sidrap, Andi Rahmat Saleh, menyampaikan, program ini merupakan bagian dari upaya Polres Sidrap untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan untuk mendukung Asta Cita program ketahanan pangan nasional Presiden RI, Prabowo Subianto.

“Ini menjadi momentum penting dalam memperkuat ketersediaan pangan, khususnya produksi jagung, demi meningkatkan ketahanan pangan nasional dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Kapolres Sidrap, AKBP Dr. Fantry Taherong, turut berharap panen kali ini menjadi awal yang baik bagi panen-panen selanjutnya di Kabupaten Sidrap. (*)

Artikel ini telah dibaca 103 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bupati Sidrap Lantik dr. Suwarta Yuddin Pande Pimpin RSUD Nene Mallomo

7 Oktober 2025 - 18:09 WITA

Menteri Agama Prof. Nasaruddin Umar Kembali Masuk Jajaran Menteri Berkinerja Terbaik

6 Oktober 2025 - 12:21 WITA

Lewat Kangen Gathering, Warga Sidrap Diajak Hidup Sehat dan Sejahtera

5 Oktober 2025 - 19:23 WITA

ISNU Sidrap Gelar Seminar Nasional Tekankan Pentingnya Kurikulum Berbasis Cinta

5 Oktober 2025 - 13:16 WITA

Patroli Blue Light Polsek Panca Lautang Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif di Malam Hari

5 Oktober 2025 - 08:51 WITA

Ketua SMSI Sidrap Kecam Oknum Wartawan Abal-Abal yang Ancam Lembaga di Daerah

4 Oktober 2025 - 23:12 WITA

Trending di Eksklusif