Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Fokus · 27 Mei 2024 09:54 WITA ·

Terkait Judi Online, Polres Sidrap Periksa HP Personil


 Terkait Judi Online, Polres Sidrap Periksa HP Personil Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Sidrap KOMPOL Ahmad Rosma. SH, memimpin apel pagi jam pimpinan sekaligus operasi pengecekan handphone milik personil kepolisian di lingkungan Polres Sidrap. Langkah ini diambil sebagai respons terhadap maraknya judi online yang meresahkan masyarakat. Senin (27/05/25)

Operasi ini dilakukan dengan tujuan memastikan bahwa tidak adanya anggota kepolisian yang terlibat atau memfasilitasi kegiatan judi online yang ilegal. KOMPOL Ahmad Rosma, menegaskan bahwa kepolisian harus menjadi contoh dalam penegakan hukum dan menjaga integritas.

“Pengecekan ini bukan hanya untuk memastikan tidak ada personil yang terlibat, tetapi juga untuk mendorong kesadaran dan disiplin di kalangan anggota Polres Sidrap. Kami tidak akan mentolerir adanya keterlibatan dalam praktik ilegal ini,” tegas KOMPOL Ahmad Rosma

Dalam operasi tersebut, sejumlah handphone diperiksa dan data-data yang mencurigakan dianalisis. Hingga saat ini, belum ditemukan adanya indikasi keterlibatan personil dalam kegiatan judi online. Namun, KOMPOL Ahmad Rosma menyatakan bahwa pengawasan dan pengecekan akan terus dilakukan secara berkala.

“Masyarakat diharapkan dapat melaporkan jika mengetahui ada kegiatan judi online di sekitar mereka. Kami berkomitmen untuk memberantas praktik ini demi keamanan dan ketertiban bersama,” tambahnya.

Pihak kepolisian juga mengimbau kepada seluruh personil untuk menjaga profesionalisme dan menjauhi segala bentuk kegiatan yang dapat merusak citra kepolisian. Upaya ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian. (asp)

Visited 5 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Proyek Taman Religi Nona-Nonae ‘Mangkrak’, Belum Berfungsi sudah Ambruk

21 November 2024 - 22:14 WITA

Panwascam Panca Lautang: Politik Uang Dapat Dipidana 3 Tahun Penjara

21 November 2024 - 19:43 WITA

Pajak PBB Tahun ini tidak berjalan, Kinerja Bapenda Enrekang Dipertanyakan

20 November 2024 - 18:46 WITA

Koalisi Kuat di Balik SAR-Kanaah: Partai dan Tokoh Bergandengan Menuju Kemenangan

19 November 2024 - 10:18 WITA

Cawabup Nurkanaah Minta Partai Pengusung dan Relawan Bergerak Massif

18 November 2024 - 19:23 WITA

Kolaborasi Demokrat dan Nasdem: Satukan Kekuatan untuk SAR-Kanaah

18 November 2024 - 18:53 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.