AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Pendapatan Wilayah Sidrap, Bapenda Pemprov Sulsel mengelar Sosialisasi Pajak Daerah, Kamis (11/7/2019).
Sosialisasi diselenggarakan di Ballroom Al Ghoni, Hotel Grand Zidny, Pangkajene. Narasumber menghadirkan mantan Kadispenda, H Wahyuddin, Lantas, Bank Sulsel dan pihak Jasa Raharja.
Kepala UPT Pendapatan Wilayah Sidrap, yang sekaligus mewakili Bapenda Sulsel, Yarham Yasmin mengatakan pajak adalah kontribusi bagi daerah.
“Kami akan terus berupaya melakukan kegiatan untuk menyadarkan masyarakat agar bayar pajak, terutama pajak kendaraan, baik sosialisasi atau penertiban dengan beberapa cara,” tambah Yarham.
Sebab, kata dia target pemasukan Pajak Kendaraan Bermotor untuk Badan Pendapatan Daerah Sulsel 2019, mencapai Rp1 triliun lebih, dan hingga Juni terealisasi Rp62 Miliar lebih atau 47,16 persen.
Untuk UPT Pendapatan Wilayah Sidrap, lanjut Yarham, realisasi hingga Mei 2019, dari BPKB sebesar Rp7 Miliar lebih, PKB 5 M lebih, dan pajak balik nama 4 M.
Akumulasi hingga Mei Rp21 M lebih. Ia berharap, sampai kuartal 4 nanti, target bisa mencapai angka Rp50 Miliar.
“Ini angka yang baik untuk bagi hasil pajak dengan Pemerintah daerah untuk menunjang pembangunan daerah,” tandasnya. (spa)