Menu

Mode Gelap
UMKM Panker Resah, Tiap Malam Minggu ‘Dipalak’ Rp50 Ribu Inspektorat Sidrap Telusuri ASN dan PPPK Rangkap Jabatan di BPD Desa Putra Bila Riase Sidrap Sukses Buka Rumah Makan di Batam, Jamu 9 Bupati  Rekanan Proyek Irigasi di Amparita Sebut Pengecoran Terkendala Cuaca Proyek Irigasi BBWS Senilai Rp8 Miliar di Sidrap Molor

Fokus · 13 Mar 2025 10:53 WITA ·

Warga Sidrap Diminta Segera Daftar BPJS Gratis, Langsung Aktif!


 Warga Sidrap Diminta Segera Daftar BPJS Gratis, Langsung Aktif! Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Bupati Sidrap, H. Syaharuddin Alrif, mengimbau warga yang belum memiliki BPJS Kesehatan gratis untuk segera mendaftarkan diri di desa atau kelurahan masing-masing.

Proses ini akan langsung ditindaklanjuti oleh Dinas Sosial sehingga kepesertaan BPJS bisa segera aktif.

“Langsung diaktifkan itu BPJS gratisnya,” ujar Syaharuddin Alrif saat menghadiri safari Ramadan di Kecamatan Dua Pitue, Sidrap, Kamis, 13 Maret 2025.

Ia mengatakan bahwa program ini bertujuan untuk memastikan seluruh masyarakat, terutama yang kurang mampu, memiliki akses layanan kesehatan yang layak.

Pemerintah daerah berkomitmen untuk memberikan jaminan kesehatan kepada seluruh warganya melalui program BPJS gratis.

Ia menjelaskan bahwa pendaftaran cukup dilakukan di desa atau kelurahan dengan membawa dokumen yang diperlukan.

Setelah itu, data akan diproses oleh Dinas Sosial, dan BPJS Kesehatan akan segera diaktifkan tanpa biaya.

Ia berharap seluruh masyarakat Sidrap yang belum terdaftar segera memanfaatkan kesempatan ini.

“Jangan sampai ada warga yang sakit tetapi tidak bisa berobat karena belum punya BPJS. Ini kesempatan bagi yang belum terdaftar untuk segera mengurusnya,” tambahnya.

Dengan adanya kebijakan ini, diharapkan tidak ada lagi warga Sidrap yang kesulitan mendapatkan layanan kesehatan akibat kendala administrasi.

Pemerintah terus berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, terutama di bidang kesehatan. (asp)

Artikel ini telah dibaca 250 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pengendara Keluhkan Tarif Parkir Rp10 Ribu, Kadishub Sidrap Tegaskan Wajib Karcis

23 Januari 2026 - 17:23 WITA

UMKM Panker Resah, Tiap Malam Minggu ‘Dipalak’ Rp50 Ribu

23 Januari 2026 - 16:22 WITA

Ketua Prodi Ilmu Perikanan UMS Rappang Resmi Menyandang Gelar Insinyur dari UGM

22 Januari 2026 - 08:24 WITA

Inspektorat Sidrap Telusuri ASN dan PPPK Rangkap Jabatan di BPD Desa

21 Januari 2026 - 19:33 WITA

Bulog Sidrap Akui Gudang Rp25,4 Miliar Belum Kantongi PBG, Izin Masih Berproses

21 Januari 2026 - 16:30 WITA

Prodi Bisnis Digital UMS Rappang Lepas Mahasiswa Magang Internasional ke Taiwan Gelombang III

21 Januari 2026 - 15:27 WITA

Trending di Bisnis

Sorry. No data so far.