Menu

Mode Gelap
PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

Politik · 1 Apr 2018 18:42 WITA ·

Mantan Legislator Barru Beri Dukungan Pasangan NH-Azis


 Mantan Legislator Barru Beri Dukungan Pasangan NH-Azis Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, BARRU — Dukungan Calon Gubernur – Calon Wakil Gubernur Sulsel, Nurdin Halid-Abdul Aziz Qahar Mudzakkar (NH-Aziz).

Besarnya kekuatan dukungan NH-Aziz juga terlihat saat kampanye dialogis di Desa Balusu, Kecamatan Balusu, Kabupaten Barru, Minggu (1/4/2018).

Hadir di antaranya mantan Wakil Ketua DPRD Barru, Nur Aman Syam. Eks legislator Hanura ini mengungkapkan kebulatan tekadnya mendukung pasangan NH-Aziz dalam kontestasi Pilgub Sulsel.

“Tersisa sekira 88 hari menuju pilgub, kami mengajak seluruh warga untuk memperjuangkan menjadikan gubernur Sulsel yang baru, yaitu Pak NH,” kata Nur Aman.

Dalam kesempatan yang sama, ia pun menitipkan harapan kepada NH. Kata dia, bentang alam Kabupaten Barru memunculkan profesi warga sebagian besar berlatar belakang petani dan nelayan.

“Mulai dari perbatasan Barru-Pangkep ke Pare-pare sekira 79 km. Itu pesisir pantsi, artinya kurang lebih 30 persen masyarakat Barru adalah nelayan. 60 persen kira-kira masyarakat adalah petani. Tantangan NH ke depan ialah gubernur harus mensejahterakan masyarakat petani dan nelayan ini,” jelasnya.

NH pun mengungkapkan, dirinya telah merumuskan deretam program pro rakyat, khususnya bagi petani dan nelayan. Bagi nelayan, misalnya, Ketua Dewan Koperasi Indonesia ini alan memfasilitasi bantuan alat penangkap ikan.

“Nurdin Halid tidak ingin melihat ada nelayan yang dihempas ombak, tapi pulang dengan tangkapan yang tak seberapa. Ini karena tidak memadai alatnya, jadi pemerintah harus siapkan,” bebernya.

Selain itu, NH-Aziz juga memprogramkan hal serupa, bantuan alat pertanian bagi petani. Lebih lanjut, kebijakan pemerintah akan mengatur harga produksi pertanian dan perikanan agar tetap dapat stabil.(mp1/ajp)

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Syaharuddin Alrif Bersama Demokrat dan PKB Sulsel Perkuat Kerjasama Koalisi Pilkada 2024

8 Mei 2024 - 10:56 WITA

Tiga Partai Elit Gelar Pertemuan Bahas Pilkada 23 Daerah

2 Mei 2024 - 17:04 WITA

Tim MAJU Mendaftar di Partai Demokrat untuk Bertarung di Pilkada Sidrap 2024

2 Mei 2024 - 13:24 WITA

Pengurus DPD Nasdem Sidrap All In Menangkan SAR di Pilkada 2024

1 Mei 2024 - 12:02 WITA

Mahmud Yusuf Resmi Mendaftar di PPP, Demokrat dan PAN

29 April 2024 - 17:12 WITA

Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg

28 April 2024 - 11:04 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.