AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG — Turnamen Futsal Kapolres Enrekang Cup I Tahun 2022 resmi digelar, Rabu (22/6), di GOR Massenrempulu Kukku. Sebanyak 18 tim ambil bagian pada kejuaraan yang akan berlangsung hingga 25 Juni 2022 itu.
Turnamen tersebut dibuka secara resmi Kapolres Enrekang AKBP Arief Doddy Suryawan, S.IK.
Turnamen yang menyediakan hadiah total uang tunai sebesar Rp10 jt tersebut, merupakan hasil kerjasama antara Polres Enrekang dan Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Enrekang.
“Turnamen ini sudah komplit, karena sudah ada unsur pemerintahannya, ada unsur kepolisian dan ada komunitas pemuda yang kita libatkan sebagai panitia,” ujar Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata (Dispopar) Enrekang, Maryadi.
“Harapan kami adalah kegiatan ini tidak sampai disini saja, tapi nantinya masih ada Kapolres Cup 2, 3, 4 dan seterusnya,” lanjut Maryadi.
Sementara, Kapolres AKBP Arief menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta yang sudah ambil bagian pada Kapolres Cup I ini.
Kegiatan ini, kata dia, adalah salah satu rangkaian kegiatan memperingati HUT Bhayangkara tahun 2022 tingkat kabupaten Enrekang.
Kapolres menambahkan, Turnamen Futsal Kapolres Enrekang Cup I tahun 2022 kali ini, merupakan turnamen antar instansi pemerintah dan non pemerintahan se-Sulselbar.
“Semua yg menjadi peserta adalah dari instansi pemerintah dan non pemerintah. Bukan hanya berasal dari Kabupaten Enrekang tapi juga ada peserta dari luar,” lanjutnya.
Usai upacara pembukaan, dilanjutkan pertandingan pertama antara Tim Kodim 1419 Enrekang berhadapan tim Kementerian agama Kabupaten Enrekang, yang berkesudahan 1-1. (asp)