Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Kriminal · 1 Nov 2024 19:41 WITA ·

Jumat Curhat di Batulappa, Kapolres Pinrang Sampaikan Himbauan Keamanan Bagi Pemilik Ternak


 Jumat Curhat di Batulappa, Kapolres Pinrang Sampaikan Himbauan Keamanan Bagi Pemilik Ternak Perbesar

Ajatappareng.Online, PINRANG — Kapolres Pinrang, AKBP Andiko Wicaksono, S.I.K., memimpin kegiatan Jumat Curhat di Lingkungan Garungga, Kelurahan Kassa, Kecamatan Batulappa, Kabupaten Pinrang, Jumat (01/11/2024).

Kegiatan ini diadakan sebagai sarana mendengar langsung aspirasi, keluhan, dan masukan dari masyarakat terkait keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.

Kegiatan ini dihadiri sejumlah pejabat Polres Pinrang, termasuk Kasat Reskrim IPTU Andi Reza Pahlawan, S.Tr.K., S.I.K., Kasat Intelkam IPTU Syafriadi, S.E., Kasat Binmas IPTU Daud, S.Pd., serta Camat Patampanua Mursalih, S.Pd., Danramil Patampanua Kapten Inf. Abd. Muin, Kapolsek Patampanua IPTU Muis Panrita, S.Pd.I., dan beberapa tokoh masyarakat setempat. Sekitar 100 warga hadir dengan antusias, berharap mendapatkan arahan dan solusi terkait keamanan wilayah.

Dalam sambutannya, Camat Batulappa menyampaikan apresiasi atas kehadiran Kapolres Pinrang dan jajaran, mengingat pentingnya komunikasi langsung antara aparat keamanan dan warga. Ia menambahkan bahwa masyarakat Batulappa sangat menantikan arahan dari Kapolres.

Kapolres Pinrang memberikan beberapa imbauan kepada warga, khususnya terkait upaya pencegahan pencurian ternak yang akhir-akhir ini meresahkan. Ia meminta para pemilik ternak untuk selalu mengandangkan hewan mereka, mengawasi ternak di area terbuka, dan membentuk pos keamanan lingkungan di area yang dianggap rawan.

Kapolres juga mengajak masyarakat untuk melaporkan setiap kejadian mencurigakan dan bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan.

Selain itu, Kapolres menekankan pentingnya peran serta warga dalam memberikan informasi dan kesaksian yang dapat membantu polisi dalam mengatasi tindak pidana, khususnya pencurian ternak.

Program ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam meningkatkan pelayanan publik dan membangun kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.

Visited 13 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 20 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Kampanye Tatap Muka Paslon Irwan-Sudirman Dihadiri Langsung Putra Bungsu Presiden Ke-7

30 Oktober 2024 - 15:02 WITA

KPU Pinrang Sukses Gelar Debat Pertama Pilkada Pinrang Tahun 2024

29 Oktober 2024 - 21:41 WITA

Paslon Usman Marham-Andi Hastri Tekankan Standar WHO untuk Kesehatan Pinrang

29 Oktober 2024 - 13:29 WITA

Kuasai Debat Paslon Iwan-Sudirman di Tema Pelayanan Publik

29 Oktober 2024 - 13:24 WITA

PJ. Bupati Pinrang Pimpin Upacara Sumpah Pemuda di Halaman Kantor Bupati Pinrang

28 Oktober 2024 - 10:53 WITA

Gaet Pemuda Gen Z dan Milenial; Tim Pemenangan Muda JADI Gelar Pelatihan Wirausahaan, menuju Pinrang Bangkit dan Berjaya

23 Oktober 2024 - 12:56 WITA

Trending di Pinrang

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.