Menu

Mode Gelap
PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

Politik · 24 Feb 2018 10:26 WITA ·

Partai Perindo Tambah ‘Amunisi’ FATMA


 Partai Perindo Tambah ‘Amunisi’ FATMA Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Pasca dinyatakan lolos sebagai peserta pemilu, Partai Perindo langsung tancap gas.

Ketua DPC Perindo Sidrap, Abdullah Parewe, dan jajaran pengurus melakukan pertemuan dan menjalin komunikasi politik dengan pasangan calon nomor urut 1, Hj Fatmawati Rusdi dan H Abdul Majid.

Perindo memastikan arah dukungannya dan akan bergabung dalam koalisi besar partai pengusung pasangan FATMA untuk memenangkan pilkada Sidrap.

Menurut Abdullah Parewe, Perindo memberikan arah dukungan politik kepada paslon Hj Fatmawati Rusdi-H Abd Majid karena keduanya dianggap punya kecerdasan dan visi jelas dalam membangun Sidrap.

“Ini sudah final. Dan sesuai hasil komunikasi kami, partai perindo akan menyiapkan proses penyerahan rekomendasi. Insya Allah, dalam waktu dekat,” katanya usai melakukan pertemuan dengan calon wakil Bupati, H Abdul Majid, Jumat malam, (23/2/2018).

Bergabungnya partai besutan Hary Tano itu, akan memberikan amunisi tambahan bagi paslon FATMA.

Sekadar informasi, calon bupati nomor urut satu itu diusung koalisi sembilan partai politik. Partai tersebut, yakni Golkar, PKS, NasDem, PPP, PKB, PBB, PAN, PKPI, dan Hanura. Perindo akan menjadi partai ke 10 yang berada dalam partai koalisi. (*)

Artikel ini telah dibaca 17 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Pengurus DPD Nasdem Sidrap All In Menangkan SAR di Pilkada 2024

1 Mei 2024 - 12:02 WITA

Mahmud Yusuf Resmi Mendaftar di PPP, Demokrat dan PAN

29 April 2024 - 17:12 WITA

Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg

28 April 2024 - 11:04 WITA

Syahar dan Demokrat Sidrap sama-sama Berharap bisa ‘Berjodoh’ di Pilkada Sidrap

22 April 2024 - 19:51 WITA

SAR Pinang Demokrat dan PAN Menuju Pilkada Sidrap

22 April 2024 - 18:51 WITA

Demokrat Buka Pendaftaran Bacabup dan Cawabup

21 April 2024 - 17:34 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.