Menu

Mode Gelap
21 Atlet Catur Sidrap Ikuti Kejurprov di Parepare Soal Proyek Hibah Rp9 Miliar, Begini Penjelasan Dinkes Sidrap Terbengkalai 8 Tahun, Pasar Batu Lappa Akhirnya Difungsikan Fatmawati Rusdi, Perempuan Pertama yang Akan jadi Wagub Sulsel Jaringan Pengedar Sabu Diduga Dikendalikan dari Rutan Sidrap

Eksklusif · 14 Sep 2024 12:43 WIB ·

Andi Nirwan Ranggong Resmi Nakhodai MPC Pemuda Pancasila Sidrap


 Andi Nirwan Ranggong Resmi Nakhodai MPC Pemuda Pancasila Sidrap Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Pengurus MPC Pemuda Pancasila Kab Sidrap, dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua MPW Pemuda Pancasila Sulsel, di gedung Juang 45, Sabtu (14/9/2024).

Andi Nirwan Ranggong didaulat memimpin MPC PP Sidrap, periode 2023-2027dan dilantik oleh Ketua MPC PP Sulsel, St Diza Rasyid Ali.

Andi Nirwan Ranggong dilantik menggantikan Alm Andi Faisal Ranggong untuk mengembangkan dan memajukan organisasi Pemuda Pancasila di Kabupaten Sidrap.

Sementara Ketua MPW Pemuda Pancasila Sulsel, St Diza Rasyid Ali berpesan agar kader Pemuda Pancasila tetap disiplin dan menjalin mitra dengan semua elemen.

“Ada jalinan kerjasama antara semua pihak, termasuk TNI, Polri, dan ormas-ormas lainnya di Kabupaten Sidrap,” katanya.

Diza Ali juga mengenang sosok Almarhum A Faisal Ranggong yang dinilai telah berjasa dan memajukan MPC PP Sidrap selama menjabat Ketua. Di mata Diza Ali, sosok Almarhum tidak pernah membuat repot pengurus wilayah.

Ia berpesan, ketua dan pengurus MPC PP Sidrap yang baru, bisa meneladani Almarhum dan berharap, melanjutkan program yang ada. Terutama PAC di seluruh Kecamatan.

Sebab, kata dia, MPW dan MPC PP memposisikan diri sebagai perancang program, sementara badan dan PAC merupakan eksekutor program di lapangan.

“Intinya, Kader PP di era saat ini harus cerdas. Boleh mengkritik, tapi siapkan solusi. Pemuda Pancasila juga banyak orang cerdas, yang ditempatkan di Badan-badan pengurus,” tegasnya.

Pelantikan MPC PP Sidrap, badan dan PAC dihadiri sejumlah tokoh. Seperti H Syaharuddin Alrif, Forkopimda, tokoh-tokoh senior Pemuda Pancasila, seperti Andi Molo, H Syafiuddin A Acmad, Andi Insan P Tanri, dan lainnya. (*)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Inovasi Mahasiswa Agribisnis: Lahan Kosong Disulap Jadi Kebun Percontohan dengan Teknologi

17 Februari 2025 - 09:19 WIB

Jelang Pelantikan, Bupati dan Wakil Bupati Sidrap Terpilih Jalani Pemeriksaan Kesehatan

17 Februari 2025 - 04:05 WIB

Pj Bupati Sidrap Hadiri Wisuda 61 Huffadz, Dorong Santri Ikuti MTQ dan STQH

17 Februari 2025 - 00:34 WIB

DPW NasDem Sulsel Gelar Jamuan untuk Kepala Daerah Terpilih Pemilu 2024

16 Februari 2025 - 17:14 WIB

Bahas Tata Kelola Pemerintahan, Syaharuddin Alrif dan Bupati Terpilih Enrekang-Pinrang Gelar Rapat Virtual

15 Februari 2025 - 09:58 WIB

21 Atlet Catur Sidrap Ikuti Kejurprov di Parepare

14 Februari 2025 - 06:28 WIB

Trending di Ajatappareng