Menu

Mode Gelap
Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI S. Hartono Kunjungi Peternakan Cahaya Mario Grup Curah Hujan Tinggi, Warga di Bantaran Sungai Bilokka – Wette’e Diminta Waspada Begini Respon Parpol dan Tokoh Terkait Wacana Pilkada Dipilih DPRD Polisi Sita Mesin Cetak dan Uang Palsu Rp446,7 Juta di UIN Makassar Malam Ini, Myanmar Tantang Timnas Garuda Muda di Piala AFF 2024

Edukasi · 27 Apr 2019 13:34 WITA ·

Drg Bambang : Amalkan Ilmunya dengan Baik


 Drg Bambang : Amalkan Ilmunya dengan Baik Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Ketua STIKES Muhammadiyah Sidrap, drg Bambang Roesmono berharap para wisudawan-wisudawati dari program studi Ners yang di wisuda Sabtu (27/4/2019) bisa mengamalkan ilmu yang telah di peroleh selama satu tahun di kampus itu dengan baik.

Menurut Bambang, lulusan Program Profesi Ners yg diwisuda kali ini berasal dari para pegawai keperawatan dari RS dan Puskesmas di wilayah Kabupaten Sidrap, Barru, Polmas, Soppeng, Wajo dan Pangkep setelah 2 semester mengikuti program profesi ners ini.

“Mereka melakukan pendalaman praktek kerja profesi mereka di wilayah kerja RS dan atau Puskesmas di kabupaten tersebut, tapi sebelumnya diberi bekal selama kurun waktu 1 minggu di Kampus,” jelas Bambang.

Dijelaskan acara wisuda ke X STIKES Muhammadiyah Sidrap tersebut merupakan wisuda kedua di tahun ajaran 2018-2019.

“Jumlah wisudawan-wisudawati kali ini adalah sekitar adalah 111 orang,” katanya.

Saat ini lanjut Bambang jumlah mahasiswa STIKES Muhammadiyah Sidrap sekitar 1206 orang. Mereka terbagi dalam 5 program studi yakni Prodi Pendidikan Ners, Prodi D3 Kebidanan, Prodi D3 Farmasi dan Prodi D3 Kesehatan Gigi.

Bambang juga mengungkapkan jumlah dosen tetap kampus yang ia pimpin sekitar 46 orang. “Jika berhitung rasio dengan jumlah mahasiswa saat ini maka rasionya 1:25,” terangnya.

Wakil Ketua STIKES Muhammadiyah Sidrap Bidang Kemahasiswaan, Ishak Kenre mengatakan, kegiatan wisuda STIKES Muhammadiyah Sidrap yang berlangsung di Hotel Dalton Makassar itu berjalan lancar.

“Alhamdulillah kegiatan wisuda bisa berjalan lancar. Itu semua berkat persiapan yang sudah dilakukan sebelumnya,” tandasnya. (sah/ajp)

Artikel ini telah dibaca 28 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Polisi Sita Mesin Cetak dan Uang Palsu Rp446,7 Juta di UIN Makassar

17 Desember 2024 - 13:52 WITA

SDN 4 Passeno Gelar PORSENI: Ajang Menggali Bakat dan Mempererat Silaturahmi

11 Desember 2024 - 16:27 WITA

Ajang Porseni di SD Negeri 5 Benteng: Wadah Pengembangan Bakat dan Karakter Siswa

9 Desember 2024 - 14:27 WITA

Disdikbud Sidrap Gelar Pelatihan Metode Pembelajaran Al-Quran untuk Guru PAI

29 Oktober 2024 - 12:42 WITA

Pelatihan Pengenalan Pengobatan Tradisional: Masyarakat Sidrap Diedukasi Cara Membuat Teh Herbal untuk Kesehatan

6 Oktober 2024 - 14:47 WITA

Implementasi Teknologi Berbasis Android di Posyandu, Tim PKM ITKes Muhammadiyah Sidrap Lakukan Ini

13 September 2024 - 19:24 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.