AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP – Bulan Ramadhan yang penuh berkah menjadi momentum yang tepat untuk meningkatkan amal ibadah serta berbagi kebahagiaan dengan sesama, maka dalam rangka memupuk kepedulian sekaligus mempererat silaturahmi.
Komunitas Muda Manfaat Sidrap menggelar kegiatan Buka Puasa Bersama Anak Yatim, Sabtu, 18 Mei 2019 mendatang, di Panti Asuhan Sejati, Rappang, Kecamatan Panca Rijang.
Kegiatan yang dikemas dengan Tema “Quality Time bareng Anak Yatim” komunitas Muda Manfaat mengagenda kegiatan Nongkrong Manfaat, Buka Puasa Bersama, hingga Sahur bersama. Kita tunggu saja, semoga semua berjalan sesuai rencana,” kata Ketua Komunitas Muda Manfaat Sidrap, Wawan Gunawan, Senin (13/4/2019).
Sementara Ketua Pelaksana, Muh. Fitrah mengatakan kegiatan ini adalah kegiatan yang memang menjadi salah satu Program dari Komunitas Muda Manfaat.
“Ini merupakan salah satu Program yang akan kita laksanakan dibulan Ramadhan ini, Insya Allah,” Ungkap Fitrah, yang ditemui di salah satu Warkop di Pangkajene.
“Melalui kegiatan tersebut, kita patut bersyukur masih bisa berbagi bersama saudara-saudara kita. Semoga kita diberikan kesempatan dan kesehatan sehingga dapat mengisi bulan Ramadhan ini dengan ibadah dan amalan yang baik,” pungkasnya (asp/ajp)