Menu

Mode Gelap
PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

Fokus · 26 Agu 2019 12:45 WITA ·

Mendadak, Personil Kodim 1420 Sidrap Tes Urine


 Mendadak, Personil Kodim 1420 Sidrap Tes Urine Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1420 Sidrap, Letkol Inf J.P. Situmorang, S.Sos melaksanakan tes urine kepada seluruh personel secara mendadak.

Tes urine yang dilaksanakan tersebut usai pelaksanaan upacara bendera di Aula Makodim 1420 Sidrap Kelurahan Mejelling Wattang Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap, Senin, (25/08/2019).

Dandim 1420 Sidrap Letkol Inf J.P. Situmorang, S.Sos mengatakan, pemeriksaan urine dilakukan kepada seluruh Prajurit, baik Militer maupun PNS jajaran Kodim 1420/Sidrap.

“Kegiatan ini bukan hanya di Kodim 1420 Sidrap saja, namun semua satuan jajaran Kodam XIV Hasanuddin juga melaksanakan kegiatan yang sama dan diwaktu yang sama,” katanya.

J.P. Situmorang, mengatakan tujuan dari pada kegiatan ini adalah untuk menyakinkan bahwasannya tidak satupun Prajurit Kodam XIV Hasanuddin khususnya Kodim 1420 Sidrap terlibat masalah Narkoba.

“Disini kita akan mengecek dan akan kita pastikan karena selama ini memang kita selalu mengecek dan hasilnya memang tidak ada terhadap Personel Kodim 1420 Sidrap,” katanya.

Menurutnya, Kegiatan seperti ini tetap akan dilaksanakan secara rutin, dan mudah-mudahan Prajurit benar-benar tidak ada yang terlibat masalah narkoba.

“Karena Narkoba ini adalah musuh kita bersama dan harus kita perangi, mulai diri kita sendiri, keluarga dan masyarakat,” ungkapnya.

Sekedar diketahui bahwa kegiatan Pemeriksaan Tes Urine ini, dilaksanakan secara serentak se-jajaran Kodam XIV Hasanuddin sebanyak 4.500 orang Prajurit maupun PNS.

Dari 125 Personel Kodim 1420 Sidrap 125 orang, tidak ada satupun ditemukan positif menggunakan Narkoba.

Terlihat dalam kegiatan tersebut, diikuti oleh Kasdim 1420 Sidrap, Mayor Inf Sudirman.SS, para Perwira Staf, para Danramil serta seluruh Personel Militer dan PNS Kodim 1420 Sidrap. (asp/ajp)

Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Tokoh Agama di Sidrap Serahkan Petisi Berantas 4S dan PSK ke Pejabat Bupati

29 April 2024 - 22:08 WITA

Kejari Sidrap Musnahkan 869 Gram Sabu dan 89 Butir Pil Ekstasi

29 April 2024 - 17:28 WITA

Mahmud Yusuf Resmi Mendaftar di PPP, Demokrat dan PAN

29 April 2024 - 17:12 WITA

PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim

29 April 2024 - 14:29 WITA

Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani

29 April 2024 - 07:47 WITA

Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg

28 April 2024 - 11:04 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.