AJATAPPARENG.ONLINE, PAREPARE — Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) kota Parepare – Barru melaksankan pendidikan dan pelatihan (Diklat) Jurnalistik, di Hotel Kenari Bukit Indah Parepare, Sabtu (20/3/2021).
Diklat bertema “bangkit dari pandemi, pers sebagai akselerator perubahan” ini dibuka Wakil Ketua PWI Sulawesi Selatan Bidang Pendidikan, H Suardi Tahir dan diikuti puluhan jurnalik se-Ajatappareng.
Sebanyak kurang lebih 50 wartawan dari berbagai media online dan surat kabar jadi peserta dalam pelatihan dasar dan lanjutan jurnalistik tersebut.
Empat tokoh pers menjadi pemateri, diantaranya, H Suwardi Tahir, Manaf Rahman, Ismail Asnawi, dan Arsyad Hakim.
Dalam materinya, H Suardi Tahir berharap diklat ini, dapat memunculkan bibit-binit seorang wartawan yang cerdas, karena di dalamnya membahas hal-hal dasar mengenai ilmu jurnalistik.
“Pelatihan jurnalistik ini kita harapkan dapat melahirkan jurnalis atau wartawan yang hebat. Kita edukasi juga,” ucap dia.
Menurut Suardi, diklat jurnalistik memiliki tujuan mulia dimana akan melahirkan sosok wartawan yang profesional di kemudian hari, bukan wartawan yang hanya bisa copy paste.
Sebaliknya, melahirkan wartawan yang dapat memberikan pengetahuan dan informasi yang bermakna bagi masyarakat pembaca dan menjernihkan persoalan. (isk)