Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Ajatappareng · 14 Apr 2020 14:24 WITA ·

Terbaik Realisasi PBB, Camat Tiroang dapat Piagam Penghargaan


 Terbaik Realisasi PBB, Camat Tiroang dapat Piagam Penghargaan Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, PINRANG,– Di bawah komando Rusli, pemerintah kecamatan Tiroang, mendapatkan penghargaan berupa piagam keberhasilan dari Bupati Pinrang dalam Realisasi penerimaan Pajak bumi dan bangunan (PBB) tahun 2019.

Piagam penghargaan tersebut didapatkan berkat adanya kerjasama serta partisipasi masyarakat kecamatan Tiroang yang selalu aktif dalam pembayaran dan pelaporan pajak bumi dan bangunan di Kecamatan Tiroang.

Ditemui diruang kerjanya, Rusli Camat Tiroang mengatakan, piagam penghargaan yang diberikan Bupati Pinrang, H Andi Irwan Hamid kepada pemerintah kecamatan Tiroang adalah berkat kerjasama dan partisipasi masyarakat yang selalu sadar dan peduli akan adanya pajak bumi dan bangunan yang harus mereka laporkan ke pemerintah setempat.

“Kami dari pihak pemerintah kecamatan Tiroang selalu memberikan himbauan dan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam hal ini pelayanan pelaporan pajak bumi dan bangunan yang harus dilaporkan setiap tahunnya,” ujarnya Selasa (13/4/2020).

Ia mengatakan, penerimaan PBB dilakukan melalui interaksi secara langsung dengan masyarakat dalam hal apapun, termasuk dengan adanya pelaporan pajak bumi dan bangunan ini.

Menurutnya, Masyarakat harus diberikan penjelasan akan tanggung jawab untuk melaporkan setiap tahun pajak bumi dan bangunan miliknya.

“Untuk kedepannya, pelaporan pajak bumi dan bangunan masyarakt akan terus kami tingkatkan dan apabila ada pelaporan pajak yang menunggak ditahun rahun sebelumnya akan kami sampaikan kemasyarakat untuk melakukan percepatan pelaporan tersebut”, tegas Rusli.

“Terima kasih banyak kepada bupati Pinrang H Andi Irwan Hamid, bersama masyarakat kecamatan Tiroang atas penghargaan realisasi penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) kepada pemerintah kecamatan Tiroang. Dan kerjasama warga masyarakat kecamatan Tiroang dalam pelaporan pajak tiap tahunnya secara tepat waktu”, tandasnya. (asp)

 

Artikel ini telah dibaca 158 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Tak Cukup 24 Jam, Personil Polsek Panca Rijang Ungkap Kasus Penganiayaan

26 April 2024 - 21:23 WITA

Puncak Bila, Wisata Kaya Wahana dengan Harga Terjangkau

25 April 2024 - 15:15 WITA

UPT SMPN 1 Wattang Pulu Tuan Rumah Kegiatan MKKS SMP

25 April 2024 - 10:29 WITA

Polres Sidrap Gelar Press Release Pengungkapan Kasus Bulan April 2024

24 April 2024 - 10:16 WITA

Angkut 17 Jeriken BBM, Grand Max Ludes Terbakar di SPBU Tanete

23 April 2024 - 18:36 WITA

Kecelakaan Beruntun di Sidrap, 1 Orang Meninggal Dunia

23 April 2024 - 18:08 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.