AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Penamatan dan ramah tamah Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 3 Sidrap menghadirkan ustadz Muhammad Nur Maulana, Senin, (30/4/2018).
Pengisi acara Islam itu Indah Trans TV yang juga berasal dari Makassar memang sengaja didatangkan ke sekolah Ciro-Ciroe, Kecamatan Watang Pulu itu untuk membawakan ceramah.
Kegiatan tersebut dilaksanakan Organisasi Siswa Intra Sekolah (Osis) SMKN 3 Sidrap dengan tujuan meningkatkan karakter generasi muda yang lebih Islami.
Pembina Osis SMKN 3 Sidrap, Rahmat Ahmad S.Pd M.Pd mengatakan, penamatan mulai pukul 14.00 wita hingga 15.30 wita.
“Kami sudah di Makassar menunggu beliau datang dari Jakarta. Ustadz Maulana tiba di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar sekira pukul 13.00 wita dan langsung ke SMKN 3 Sidrap,” kata Rahmat Ahmad, sesaat lalu.
Kepala SMKN 3 Sidrap, Drs Guntur Gau mengaku, penamatan tahun ini memang agak sedikit berbeda di banding tahun sebelumnya.
“Penamatan ini adalah penamatan kelas XII angkatan 33 tahun ajaran 2017-2018 dengan jumlah siswa sebanyak 82 orang,” ucapnya.
Menurutnya, kesederhanaan dan cara ceramah khasnya ustadz kondang itu yang membuat pihak sekolah tertarik mendatangkannya tentunya berkat dukungan dari orang tua siswa dan pihak guru, staf. (asp/ajp)