AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Setelah Rombongan Remaja Pecinta Alam (Repala) Kabupaten Sidrap menemukan jejak kaki Raksasa ini di Gunung Alo, Kecamatan Maritengngae, Sidrap.
Kepala Bidang Seksi Cagar Budaya, Bakhtiar, saat dihubungi melalui via seluler, Kamis (2/8/2018) mengatakan dalam waktu dekat ini akan melakukan pendakian ke Gunung Alo untuk melakukan pengecekan dan memastikan jejak kaki raksasa ini betul ada atau tidak.
Menurutnya, foto jejak kaki baru diketahui setelah Rombongan Repala ini menshare melalui media sosial Facebook.
Untuk meyakinkan keberadaan jejak kaki raksasa ini pihalnya akan melakukan pendakian di gunung Alo, Minggu (5/8/2018) mendatang ini.
Penemuan jejak kaki raksasa ini di gunung Alo ini sudah kita laporkan pihak penelitian Arkeolog dan Antropolog untuk mengungkap peradaban manusia di pulau Sulawesi khususnya di Kabupaten Sidrap.
Penemuan ini sangat luar biasa karena jejak kaki raksasa ini serupa dengan jejak kaki raksasa yang ditemukan di daratan Afrika, Eropa dan dibeberapa yang ada di Asia.
Bachtiar menambahkan jika jejak kaki raksasa ini benar-benar ada pihak penelitian Arkeologi dan Antropolog, Sejarawan kota Makassar akan turun melakukan penelitian di Gunung Alo.
“Kalau kita mau melihat peradaban manusia ribuan tahun yang lalu memang pernah hidup manusia yang lebih besar dari kita,” ungkap Bachtiar.
Di dalam Al Qur’an itukan sudah dijelaskan di Jaman Nabi Hud, dijaman Nabi Musa dalam sejarah pernah hidup kaum Jabbarin.
Begitupun di zaman Nabi Daud pernah hidup orang yang lebih besar dan tinggi dibandingkan kita saat ini. Untuk itu kami akan melakukan pendakian untuk mengecek dan memastikan apakah jejak kaki raksasa betul ada. (asp/ajp).