AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Polres Sidrap bakal menggelar kegiatan yang bertajuk Millennial Road Safety Festival (MRSF) pada hari minggu pagi, 24 Februari 2019 pekan ini.
Kegiatan yang akan dipusatkan di Pelataran Monumen Ganggawa Kelurahan Pangkajene Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap tersebut rencana akan dibuka Kapolres Sidrap, AKBP Budi Wahyono.
Kegiatan tersebut digelar dalam rangka menekan angka kematian di jalan raya akibat kecelakaan lalu lintas.
“Berdasarkan data PBB yang dirilis oleh Koorlantas Polri angka kematian akibat kecelakaan di jalan raya semakin hari semakin meningkat, untuk itu diharapkan melalui program ini kami berharap kaum millennial yang mayoritas sebagai pengguna jalan dapat aman dalam berkendara ” ujar AKBP Budi Wahyono, di kantornya, Selasa (19/2/2019) siang
Orang nomor satu di jajaran Polres Sidrap tersebut juga mengajak kepada seluruh warganya untuk meramaikan kegiatan yang bersifat edukasi tersebut.
“Ayo ramaikan, kami siapkan beberapa door prize menarik, pendaftaran gratis tidak dipungut biaya,” lanjutnya
Ada beberapa kegiatan yang bakal dilakukan pada Festival keselamatan lalu lintas tersebut seperti jalan sehat, safety riding, senam kolosal, edukasi keselamatan berlalu lintas dan expo. (asp/ajp)