AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Lahan Pembuangan sampah yang berada di Kampung Baru, Desa Mattirotasi, Kecamatan Watangpulu, Sidrap seluas 1 Hektar terbakar. Kejadian ini berlangsung tepat pukul 17.00 Wita.
Kepala Desa Mattirotasi, Zainuddin mengatakan, Jumat (25/5/2018) mengatakan kejadian baru diketahui setelah asap kebakaran yang terjadi di lahan tersebut menghalangi penglihatan para pengendara yang lewat di areal tersebut karena berada dipinggir jalan poros pare sidrap
Tepat pukul 20.00 Wita, api ini berhasil dipadamkan oleh Pemadam Kebakaran Kabupaten Sidrap dengan menggunakan dua unit mobil Pemadam Kebakaran dibantu oleh masyarakat sekitar dengan menggunakan alat seadanya.
Akibat kebakaran tersebut tidak terdapat kerugian materil namun masyarakat di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP) ditakut bilamana api merembes keperumahan warga.
Kami berharap kepada pemerintah setempat agar bisa mengantisipasi hal tersebut agar kejadian ini dapat tidak terulang kembali.
“Setidaknya kita Pememerintah Kabupaten Sidrap memasang semacam himbauan Dilarang Buang Puntung Rokok karena rawan terjadi kebakaran,” pungkasnya (asp/ajp).