AJATAPPARENG.ONLINE, — Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman membuka Jambore Penyuluh Pertanian di Lapangan Desa Mappesangka, Kecamatan Ponre, Kabupaten Bone, Kamis, (9/3/2023).
Jambore penyuluh pertanian ini merupakan bagian dari upaya peningkatan pengetahuan, wawasan dan keterampilan bagi seorang penyuluh, yang menjadi garda terdepan sebagai delivery informasi kepada petani.
Pemerintah Daerah Kabupaten Pinrang melalui Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) mengikutsertakan sekitar 90 orang personil yang terdiri dari Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) maupun petugas lapangan lainnya pada kegiatan jamboren tersebut.
Kepala Dinas TPH Pinrang, Andi Tjalo Kerrang yang memimpin rombongan kontingen mengungkapkan bahwa keikutsertaan Kabupaten Pinrang dengan jumlah personel sebanyak itu adalah sebuah bentuk kecintaan pada pembangunan pertanian.
“Kami berharap, jambore ini mampu membangun kualitas dan kapasitas penyuluh pertanian perlu didukung oleh sistem penyuluhan yang berkualitas, kredibel dan profesional. Seorang penyuluh pertanian harus bisa mengubah mindset dalam rangka melaksanakan tupoksi penyuluhan,” ungkap Andi Tjalo.
Lebih jauh, pihaknya berharap kegiatan ini menjadi stimulus bagi para petugas lapangan untuk lebih mencintai profesi, mangingat kegiatan ini adalah pertama kalinya diikuti oleh para petugas lapangan di Kabupaten Pinrang.
“Ini kagiatan yang baru kami ikuti, tentunya melalui hal ini, lahir semangat yang kuat untuk lebih maksimal dalam mendampingi petani, khusunya dalam mewujudkan kemandirian benih di Kabupaten Pinrang,” tutupnya. (jp)