Menu

Mode Gelap
Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI S. Hartono Kunjungi Peternakan Cahaya Mario Grup Curah Hujan Tinggi, Warga di Bantaran Sungai Bilokka – Wette’e Diminta Waspada Begini Respon Parpol dan Tokoh Terkait Wacana Pilkada Dipilih DPRD Polisi Sita Mesin Cetak dan Uang Palsu Rp446,7 Juta di UIN Makassar Malam Ini, Myanmar Tantang Timnas Garuda Muda di Piala AFF 2024

Fokus · 31 Des 2018 13:01 WITA ·

Kapolres Minta Aparat Jaga Ketat Malam Tahun Baru


 Kapolres Minta Aparat Jaga Ketat Malam Tahun Baru Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Kapolres Sidrap AKBP Budi Wahyono mengimbau seluruh masyarakatnya, yang merayakan malam pergantian untuk tidak berlebihan.

“Tetap patuhi aturan, hindari pelanggaran seperti ugal-ugalan di jalan raya, minum-minuman keras, apalagi sampai terjadi tawuran, serta membawa senjata tajam dan Narkotika,” katanya saat dikonfirmasi melalui via telepon di ruang pola kantor Gubernur Sulsel, Senin (31/12/18) pagi

Maka dari itu, kata Kapolres, pihaknya meminta kepada seluruh Polsek Jajaran, untuk mengantisipasi kemungkinan yang tidak diharapkan, yang tentunya berkoordinasi dengan camat dan danramil serta tokoh masyarakat setempat, guna meminimalisir terjadinya gangguan kamtibmas di masyarakat, pada saat pergantian malam tahun baru nanti.

“Ya, kita upayakan Bhabinkamtibmas berkoordinasi dengan Babinsa dan Kepala Desa setempat, jika di wilayahnya memiliki potensi gangguan kamtibmas, segara mengambil tindakan ” ujarnya

Sementara itu, jika ada pihak maupun kelompok masyarakat yang tidak mengindahkan himbauan pihak Kepolisian, dan melakukan keonaran, sehingga dapat mengganggu kondusifitas kamtibmas, pihaknya bersama Aparat TNI dan Pemerintah Daerah, akan menindak tegas sesuai aturan yang berlaku.

“Kami tidak akan segan-segan mengambil tindakan tegas terhadap pelaku onar yang dapat meresahkan masyarakat dan mengganggu kondusifitas kamtibmas pada saat pergantian malam tahun baru nanti,” tegas Budi (asp/ajp)

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

FPII Setwil Riau Rayakan HUT ke 5 FPII Setwil Riau Bersama Anak Panti Asuhan

23 Desember 2024 - 22:09 WITA

Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI S. Hartono Kunjungi Peternakan Cahaya Mario Grup

23 Desember 2024 - 18:14 WITA

Antisipasi Banjir, Bupati Sidrap terpilih Tegaskan Pentingnya Edukasi Kebersihan

23 Desember 2024 - 10:39 WITA

Pj Bupati Sidrap Siap Kawal Program Strategis hingga Pelantikan Pemimpin Baru

22 Desember 2024 - 22:21 WITA

Syaharuddin Alrif Dorong “Battle of Crosser” Jadi Agenda Tahunan Sidrap

22 Desember 2024 - 17:30 WITA

Bupati Terpilih Gandeng Warga Rijang Pittu Bersihkan Lingkungan untuk Cegah Banjir

22 Desember 2024 - 13:58 WITA

Trending di Terkini

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.