AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG – Menjelang Pemilu Presiden dan Wakil Presiden serta pemilihan anggota legislatif tahun 2019 yang diadakan serentak di seluruh Indonesia, Panwaslu Curio menyambangi kantor Polsek Curio Kabupaten Enrekang.
Pada kesempatan itu Ketua Panwaslu Curio, Sudirman Dolla bersama dua orang pimpinan Komisioner bertatap muka dengan Kapolsek Curio dan membahas terkait sinergitas Polsek dan Panwaslu dalam pelaksanaan Pemilu tahun 2019.
“Kami datang ke kantor Polsek Curio dan berbincang dengan bapak Kapolsek terkait kesiapan bersama menjelang Pemilu Presiden dan Wakil Presiden serta pemilihan anggota legislatif tanggal 17 Aprul 2019 nanti.Dan kegiatan kordinasi ini rutin kami lakukan dengan Polsek Curio dalam rangka melakukan pencegahan terjadinya potensi pelanggaran dalam menyambut Pemilu 2019,” Sudirman Dolla.
Selain itu, Panwaslu Curio juga menyampaikan tentang perkembangan tahapan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden serta pemilihan anggota legislatif tahun 2019, serta menyampaikan beberapa hal terkait dengan masalah situasi perkembangan proses tahapan pemilu khususnya di wilayah Kecamatan Curio.
Salah satu yang menjadi fokus diskusi kami terkait kondisi terkini proses pemilu dan menghimpun informasi terkait titik-titik kerawanan.
“Tujuannya agar potensi pelanggaran nantinya bisa kita minimalisir sehingga peserta, masyarakat dan penyelenggara pemilu bisa melaksanakan kewajiban masing-masing dengan lancar, aman dan damai,” ungkap Sudirman.
Kapolsek Curio, Iptu Hasruddin sangat mengapresiasi dan menyambut baik langkah yang diambil Panwaslu Curio upaya menguatkan koordinasi keseluruh stackholder pemilu yang menjadi bagian dari mitra strategis dalam menyukseskan pemilu 2019.
Momen tersebut dimamfaatkan Iptu Hasruddin menyatakan kesiapan Polsek Curio untuk bersama panwaslu mengawal pemilu 2019 dengan aman dan sukses.
“Intinya kami sangat apresiasi dan menyambut baik langkah yang diambil Panwaslu Curio untuk menguatkan koordinasi kepada mitra strategis, kami juga telah sampaikan komitmen kami untuk sama-sama dalam mengawal tahapan pemilu demi suksesnya pemilu 2019, Iptu Hasruddin. (asr/ajp)