Menu

Mode Gelap
PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

Ajatappareng · 9 Apr 2019 12:12 WITA ·

Jelang Pemilu 2019, Polres Enrekang Ajak Warga Gunakan Hak Pilihnya


 Jelang Pemilu 2019, Polres Enrekang Ajak Warga Gunakan Hak Pilihnya Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG — Menjelang hari H pelaksanaan pencoblosan surat suara pada Pemilihan Umum (pemlu) 2019 yang akan dihelat 17 April mendatang, Kapolres Enrekang, AKBP Ibrahim Aji makin intens menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tetap selalu menjaga persatuan dan kesatuan.

“Kita boleh beda, tapi jangan saling membedakan,” ungkap Kapolres Enrekang Ibrahim Aji, Selasa (9/4/2019)

Ibrahim Aji, selalu berpesan kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Enrekang untuk bersama-sama dalam menjaga kondusifitas kamtibmas jelang dan sesudah pemilu. Kapolres juga menilai jika suasana Kamtibmas di Kabupaten Enrekang ini masih tetap aman dan terkendali.

Selain itu, kata Ibrahim, Polri juga menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar dapat menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban.

“Gunakan hak pilih sesuai dengan aturan, jangan takut ke TPS, TNI-Polri menjamin keamanan di setiap TPS dan jangan sampai golput,” Jelasnya.

Tak hanya itu, kepada rekan-rekan media agar dapat bersinergi memberikan berita-berita serta informasi-informasi yang menyejukkan serta memberikan ketenangan kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Kepada rekan-rekan media mari kita sama-sama bersinergi memberikan berita-berita serta informasi yang menyejukkan serta memberikan ketenangan kepada seluruh lapisan masyarakat,” tukasnya. (asr/ajp)

Artikel ini telah dibaca 23 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim

29 April 2024 - 14:29 WITA

Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani

29 April 2024 - 07:47 WITA

Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg

28 April 2024 - 11:04 WITA

Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024

17 April 2024 - 23:58 WITA

Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

17 April 2024 - 23:39 WITA

TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare?

17 April 2024 - 16:28 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.