Menu

Mode Gelap
Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI S. Hartono Kunjungi Peternakan Cahaya Mario Grup Curah Hujan Tinggi, Warga di Bantaran Sungai Bilokka – Wette’e Diminta Waspada Begini Respon Parpol dan Tokoh Terkait Wacana Pilkada Dipilih DPRD Polisi Sita Mesin Cetak dan Uang Palsu Rp446,7 Juta di UIN Makassar Malam Ini, Myanmar Tantang Timnas Garuda Muda di Piala AFF 2024

Eksklusif · 7 Mei 2020 03:21 WITA ·

Lihat,… Gaya Santuy Politisi Nasdem ini Saat Reses


 Lihat,… Gaya Santuy Politisi Nasdem ini Saat Reses Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Sebanyak 35 Anggota DPRD Sidrap saat ini tengah turun ke masing-masing daerah pemilihan (reses) guna menyerap aspirasi masyarakat.

Salah satunya adalah H Bahrul Appas dari fraksi Partai Nasdem. Anggota DPRD ini memilih menemui petani di lintas batas 3 kecamatan, yakni Kulo, Baranti dan Panca Rijang, Rabu (6/5/2020).

Saat berdiskusi santai di Sanggar Tani Remaja di Kelurahan Dua Panua, petani menyampaikan sejumlah persoalan diantaranya, usulan pembangunan jalan tani, pengerukan saluran air, dekker hingga alshintan untuk kelompok tani.

“Ajukan permohonannya nanti kita kawal di dewan. Nanti kita dorong Dinas terkait untuk menyelesaikannya,” kata H Bahrul Appas kepada ajatappareng.online saat sesi tanya jawab dengan warga, Rabu (6/5/2020) siang.

Legislator yang berlatar belakang pengusaha ayam petelur ini menjelaskan fungsinya sebagai dewan adalah sebagai penyambung aspirasi dan keinginan dari masyarakat.

“Memang ini tugas kita sebagai anggota dewan, fungsi saya adalah melihat dan menyerap apa yang akan kita perjuangan di dapil kita,” ujarnya.

H Bahrul menambahkan, dirinya berharap masyarakat juga pro aktif membantu dalam mengawal setiap program Pemerintah Daerah.

“Kita serap apa yang menjadi aspirasi masyarakat, nanti saya akan kawal dan perjuangkan di dewan,” ucapnya. (spa)

Artikel ini telah dibaca 263 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

FPII Setwil Riau Rayakan HUT ke 5 FPII Setwil Riau Bersama Anak Panti Asuhan

23 Desember 2024 - 22:09 WITA

Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI S. Hartono Kunjungi Peternakan Cahaya Mario Grup

23 Desember 2024 - 18:14 WITA

Antisipasi Banjir, Bupati Sidrap terpilih Tegaskan Pentingnya Edukasi Kebersihan

23 Desember 2024 - 10:39 WITA

Pj Bupati Sidrap Siap Kawal Program Strategis hingga Pelantikan Pemimpin Baru

22 Desember 2024 - 22:21 WITA

Syaharuddin Alrif Dorong “Battle of Crosser” Jadi Agenda Tahunan Sidrap

22 Desember 2024 - 17:30 WITA

Bupati Terpilih Gandeng Warga Rijang Pittu Bersihkan Lingkungan untuk Cegah Banjir

22 Desember 2024 - 13:58 WITA

Trending di Terkini

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.