Menu

Mode Gelap
Sahabat Fatma dan Milenial Sulsel Andalan Hati Launching Aplikasi Berbasis Gadget di Pangkep Silaturahmi di Tadokkong, Irwan Hamid Ajak Warga Hidup Rukun Jelang Pilkada Andi Hastri: Ayo Move On, Lupakan Mantan! Implementasi Teknologi Berbasis Android di Posyandu, Tim PKM ITKes Muhammadiyah Sidrap Lakukan Ini Ditres Narkoba Polda Sulsel Gagalkan Peredaran Narkoba di Pinrang

Fokus · 26 Mei 2022 21:17 WITA ·

Tradisi ‘Mamejjenne-jenne’ di Birue, Bupati Barru Ikut ‘Disiram’ Warga


 Bupati Barru, H Suardi Saleh saat menghadiri tradisi 'mejjenne-jenne' di Dusun Birue Desa Siawung Kecamatan Barru, Kamis (26/5/2022). Perbesar

Bupati Barru, H Suardi Saleh saat menghadiri tradisi 'mejjenne-jenne' di Dusun Birue Desa Siawung Kecamatan Barru, Kamis (26/5/2022).

AJATAPPARENG.ONLINE, BARRU — Bagi warga masyarakat Dusun Birue Desa Siawung Kecamatan Barru, tradisi saling menyiram air (mejjenne-jenne) saat pesta panen dilakukan sebagai bentuk rasa syukur warga seusai panen padi masih terus dilestarikan.

Tradisi terun temurun ‘majjenne-jenne’ itu terlihat saat berlangsung pesta panen yang turut dihadiri Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M. Si dan Ketua TP.PKK drg. Hj. Hasnah Syam, MARS di Rumah Adat dusun Birue Desa Siawung, Kamis, (26/5/2022).

Bupati Barru, Suardi Saleh yang nampak legowo disiram air oleh warga yang mengakibatkan baju yang dipakainya basah mengajak masyarakat untuk terus melestarikan tradisi pesta panen dan ritual majjenne-jenne ini sebagai wujud kesyukuran kita kepada Tuhan yang maha kuasa karena hasil panen tahun ini berhasil.

Dia mengapresiasi pesta panen yang dilaksanakan, karena penyelenggaraan pesta panen dengan segala ritualnya juga menjadi tontonan menarik. Terbukti, yang hadir menyaksikan pesta panen ini, bukan hanya warga masyarakat dari Desa Siawung tetapi dari luar desa pun banyak yang hadir.

“Pesta Panen ini merupakan wujud rasa syukur kita karena hasil panen berhasil sekaligus sebagai penyemangat para petani agar musim panen berikut lebih meningkat lagi.”, ujar Suardi.

Ketua Panitia Pelaksana, Zulfikar mengapresiasi kehadiran Bupati Barru karena dalam acara pesta panen tersebut. Karena katanya, ini merupakan kali pertama dihadiri langsung oleh Bupati dan Anggota DPR RI Komisi IX serta tokoh penting lainnya yang ada di Barru.

“Kehadiran Bupati dan rombongan menjadi penyemangat kami bagi Pemuda dan masyarakat dusun Birue”, sebut Zulfikar yang juga salah seorang pengurus Pemuda Tani setempat. (dck)

Visited 17 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 202 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Viral! Aksi Kejar-Kejaran di Warkop Sidrap, Pemuda Lari Tak Bayar Usai BO

18 September 2024 - 10:59 WITA

Silaturahmi SAR-Kanaah, Pak Ijo : jangan sekali-kali kemenangan ini dengan nilai rupiah

18 September 2024 - 10:30 WITA

Warga Lautang Benteng Siap Menangkan SarKannah di Pilkada Sidrap.

18 September 2024 - 08:00 WITA

Sinergi 11 Partai Politik, SAR Kanaah Optimis Menang di Pilkada Sidrap 2024

17 September 2024 - 17:21 WITA

Pimpinan Khalwatiyah Pattene Nyatakan Sikap: Hamas Na Layak Memimpin Sidrap

17 September 2024 - 00:57 WITA

KPU Sidrap Nyatakan Berkas Pencalonan Hamas Na Sudah Memenuhi Syarat

16 September 2024 - 21:17 WITA

Trending di Eksklusif