Menu

Mode Gelap
Pilkada Sidrap 2024 Dipastikan tanpa Calon Perseorangan Ribuan Jamaah Haji Tiba di Tanah Suci, Suhu Capai 40 Derajat Celcius Dinas Pendidikan Gelar O2SN Tingkat Kabupaten Pemdes Otting Gelar Pelatihan Kesiapsiagaan Tanggap Bencana PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim

Ajatappareng · 20 Jan 2023 18:01 WITA ·

Pasca PPKM, Pemda Pinrang Akan Gelar HUT Secara Terbuka


 Pasca PPKM, Pemda Pinrang Akan Gelar HUT Secara Terbuka Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, PINRANG — Setelah Presiden Republik Indonesia mencabut status PPKM, Pemerintah Kabupaten Pinrang akan menggelar Peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Pinrang tahun 2023 secara terbuka.

Hal ini diungkapkan Bupati Pinrang Irwan Hamid ketika memimpin langsung Rapat koordinasi persiapan peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Pinrang tahun 2023 di Ruang Pola Kantor Bupati Pinrang, Jum’at (20/1/2023).

Bupati Irwan melanjutkan, dalam persiapan kegiatan besar ini, setiap Organisasi Perangkat Daerah melakukan kolaborasi dengan panitia dan stake holder terkait demi mensukseskan kegiatan ini.

Diakui Bupati Irwan, Peringatan HUT Pinrang kali ini adalah kali pertama dilakukan secara terbuka setelah 3 tahun dilakukan secara terbatas akibat pandemi covid-19.

“Tunjukkan kebersamaan kita untuk mensukseskan kegiatan ini ” ujar Bupati Irwan.

Selain itu, Bupati Irwan meminta agar setiap kegiatan diupayakan dapat dirasakan kemeriahannya oleh masyarakat karena peringatan HUT Pinrang ini pada dasarnya harus dirasakan oleh seluruh masyarakat Pinrang.

Sementara itu, Wakil Bupati Pinrang Drs.H.Alimin,M.Si menambahkan bahwa, rencananya, Setiap Pengurus Kerukunan Keluarga Pinrang (KKP) yang tersebar di seluruh Indonesia akan hadir pada peringatan HUT Pinrang kali ini.

Olehnya itu, Wabup Alimin meminta kepada segenap elemen yang terlibat dalam kegaiatan ini agar bekerja dengan maksimal untuk memeriahkan peringatan HUT Pinrang kali ini.

Kegiatan ini turut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang Ir.Budaya, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pinrang Hj.A.Sri Widiyati Irwan, Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat dan Stake Holder lainnya. (ac)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

KPU Pinrang Terima Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Perseorangan

13 Mei 2024 - 22:43 WITA

Pilkada Sidrap 2024 Dipastikan tanpa Calon Perseorangan

13 Mei 2024 - 20:45 WITA

Dinas Pendidikan Gelar O2SN Tingkat Kabupaten

13 Mei 2024 - 13:37 WITA

Pemdes Otting Gelar Pelatihan Kesiapsiagaan Tanggap Bencana

13 Mei 2024 - 11:45 WITA

PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim

29 April 2024 - 14:29 WITA

Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani

29 April 2024 - 07:47 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.