Menu

Mode Gelap
PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

Eksklusif · 24 Mei 2023 08:50 WITA ·

Bupati Sidrap Lepas Calon Jamaah Haji 2023


 Bupati Sidrap Lepas Calon Jamaah Haji 2023 Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Bupati Sidrap, H. Dollah Mando secara resmi melepas calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Sidrap menuju Asrama Haji Sudiang Makassar, Rabu (24/5/2023).

Pelepasan dipusatkan di Aula Kompleks SKPD dihadiri Ketua DPRD H. Ruslan, Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah, Ketua Pengadilan Negeri, Jumadi Apri Ahmad, Kakan Kemenag, Muhammad Idris Usman, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Muhammad Iqbal, serta Kabag Kesra, Patriadi.

Tahun 2023 ini, CJH Kabupaten Sidrap berjumlah 239 orang, terdiri dari 70 orang laki-laki dan 169 orang perempuan. Rencananya mereka diterima di Asrama Haji Sudiang Pukul 20.00 Wita dan dijadwalkan berangkat menuju Madinah Kamis (25/5/2023).

Kepada CJH, Dollah Mando berpesan agar senantiasa menjaga niat dan fokus ibadah semata karena Allah SWT. Ia mengingatkan jemaah untuk tidak sibuk memikirkan belanja oleh-oleh sehingga lalai menunaikan ibadah.

Ditegaskannya, menunaikan ibadah haji di Tanah Suci bukanlah untuk bersenang-senang, seperti berbelanja, maupun kegiatan yang tidak terkait lainnya.

“Berbelanja oleh-oleh bagi jamaah haji memang sudah menjadi tradisi, namun kembali saya ingatkan tujuan kita ke Tanah Suci tak lain hanya untuk menunaikan ibadah, maka selesaikan dulu dengan sempurna ibadahnya,” kata Dollah mengingatkan.

Di kesempatan yang sama Dollah Mando meminta para pengurus jamaah haji agar serius memberikan pelayanan dengan sebaik-baiknya kepada jemaah.

“Layani jamaah dengan baik, kalian diberikan amanah dari pemerintah sekaligus amanah dari Allah Subhanahu Wata’ala,” pesannya.

Acara pelepasan ditutup dengan pemansangan rompi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidrap, Muhammad Idris Usman kepada para pembimbing haji. (asp)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Innalillah.. Andi Faisal Ranggong Meninggal Dunia

6 Mei 2024 - 09:43 WITA

Aliran Listrik Wilayah Banjir Sidrap Pulih 98 Persen

5 Mei 2024 - 14:37 WITA

Begini Cara Warga Desa Tana Toro Evakuasi Mandiri Pasca Banjir

5 Mei 2024 - 08:00 WITA

Bawaslu Sidrap Rekrutmen Panwascam di Tiga Kecamatan

4 Mei 2024 - 15:16 WITA

Syaharuddin Alrif Terjun pantau Kondisi Banjir di Sidrap

4 Mei 2024 - 13:23 WITA

BPBD Sidrap Laporkan 2 Rumah Hanyut, 1 Orang Meninggal

3 Mei 2024 - 16:14 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.