Menu

Mode Gelap
Ditres Narkoba Polda Sulsel Gagalkan Peredaran Narkoba di Pinrang Warning ASN Terlibat Politik, H Ruslan: Hati-hati, Ada Aturan Mengikat ASN Gantikan Yusuf DM, Andi Bahari Parawansa Jabat Plh Sekda Sidrap Partai Non Parlemen Gabung di Koalisi,  Pasangan BLB Optimis Menang di Pilkada Pinrang Tim Futsal Mare Juarai Turnamen Futsal di GOR Enrekang

Ajatappareng · 10 Apr 2023 11:44 WITA ·

DPRD Parepare Didatangi Pedagang Pasar Lakessi


 DPRD Parepare Didatangi Pedagang Pasar Lakessi Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, PAREPARE — Sejumlah pedagang yang berjualan di pasar rakyat Lakessi Kota Parepare, mendatangi kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Parepare, Senin (10/4/2023).

Para pedagang pasar yang berjualan di bagian belakang mendatangi kantor DPRD Parepare, dengan membawa beberapa tuntutan.

Aksi ini dilakukan pasca pembongkaran lapak mereka beberapa hari lalu, untuk direlokasi ke dalam pasar moderen yang telah disiapkan lods oleh pemerintah kota Parepare.

Wakil ketua DPRD Parepare, Tasmin Hamid, menjelaskan mereka bersedia direlokasi masuk kedalam lods pasar moderen, jika dilakukan pendataan ulang, karena disinyalir lods yang telah dibangun itu sudah ada pemiliknya.

“ jadi mereka mendatangi kantor dprd parepare, untuk menyampaikan aspirasinya. Mereka siap direlokasi dengan catatan fasilitasnya diperbaiki termasuk lodsnya karena disinyalir ada yang punya sehingga harus pendataan ulang, termasuk sarana prasarana harus dilengkapi,”terang Tasmin Hamid.

“menurut data mereka jumlah lods yang ada di dalam itu sebanyak 300, sementara yang pedagang yang ada diluar lebih dari 300. Mereka sepakati opsi yang kami tawarkan yakni 1 mei mereka harus pindah dengan catatan telah dilakukan pendataan ulang dan fasilitasnya dilengkapi,”lanjutnya

Legislator NasDem itu juga mengungkapkan pihaknya akan melakukan on the spot ke lokasi pasar, untuk meninjau lods yang dimaksud.

Aksi itu berjalan dengan damai, usai diterima aspirasinya mereka pulang dengan tertib dan mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian Resor Parepare. (*)

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

SAR-Kanaah Tegas Perangi Empat Isu Sosial di Sidrap

10 September 2024 - 16:28 WITA

Pj Bupati Pinrang Semangati Atlet di PON XXI Aceh-Sumut

10 September 2024 - 16:12 WITA

Ustadz Das’ad: Pemilu Adil Tanpa Sogokan, Sidrap Lebih Baik

10 September 2024 - 15:05 WITA

Capaian PAD Sidrap 2024: Rp105 Miliar dari Target Rp175 Miliar

9 September 2024 - 16:42 WITA

KPU Sidrap Ajak Pemilih Pemula Lewat Debat Pilkada

9 September 2024 - 13:02 WITA

Tokoh Masyarakat Towani Tolotang Solid Dukung SAR-Kanaah

7 September 2024 - 20:34 WITA

Trending di Politik