Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Ajatappareng · 7 Nov 2023 19:47 WITA ·

Gula Tappo, Produk Andalan Kecamatan Pitu Riase Tampil di Pameran UMKM


 Gula Tappo, Produk Andalan Kecamatan Pitu Riase Tampil di Pameran UMKM Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP. – Gula Tappo, produk unggulan dari Kecamatan Pitu Riase, kembali menjadi andalan utama dalam Pameran Produk UMKM Sidrap yang berlangsung tanggal 5 hingga 11 November 2023i di Pelataran Panker Sidrap.

Produksi gula tappo yang menarik perhatian pengunjung dengan beragam produk gula yang unik dan beberapa produk unggulan lainnya seperti Golla Semut dari Desa Lombo, Golla Lumika dari Desa Compong, Golla Induk dari Desa Leppangeng, Bolu cukke Desa Botto, Keripik Pisang dari Bila Riase dan Desa Dengeng Dengeng, Madu lebah Hutan dari Desa Tana Toro dan beberapa produk unggulan lainnya dari Desa/Kelurahan se Kec Pitu Riase.

Gula Tappo, yang dihasilkan dari pohon aren dengan metode tradisional yang telah diwariskan turun temurun, menjadi daya tarik utama di Stand Kecamatan Pitu Riase. Produk ini terkenal dengan rasa manis alami dan tekstur yang khas, serta menjadi salah satu komoditas unggulan yang membanggakan.

Kepala Desa Buntu Buangin Ramli Paki mengatakan, Pitu Riase, dan Desa Buntu Buangin, khususnya merasa  bangga dapat berpartisipasi dan memamerkan Produk unggulan UMKM Sidrap tahun ini.

“Gula Tappo adalah produk istimewa dari daerah kami, dan kami berharap semakin banyak orang yang dapat menikmati kelezatannya.”Produk Gula tappo pernah mewakili Sulsel di pameran UMKM jakarta,” ujarnya.

Produk-produk unggulan dari UMKM Sidrap tidak hanya menarik perhatian pengunjung lokal, tetapi juga para pengunjung dari luar daerah. Pengunjung yang berkunjung ke stand Kecamatan Pitu Riase juga berkesempatan membeli produk Gula Tappo secara langsung.

Pameran Produk UMKM Sidrap merupakan ajang yang penting untuk mempromosikan produk-produk lokal dan mendukung pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah di daerah. Dalam upaya mendukung pertumbuhan UMKM, Pemerintah Daerah Sidrap juga memberikan berbagai program pelatihan dan bimbingan kepada para pelaku usaha. (bro)

Artikel ini telah dibaca 85 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Tak Cukup 24 Jam, Personil Polsek Panca Rijang Ungkap Kasus Penganiayaan

26 April 2024 - 21:23 WITA

Puncak Bila, Wisata Kaya Wahana dengan Harga Terjangkau

25 April 2024 - 15:15 WITA

UPT SMPN 1 Wattang Pulu Tuan Rumah Kegiatan MKKS SMP

25 April 2024 - 10:29 WITA

Polres Sidrap Gelar Press Release Pengungkapan Kasus Bulan April 2024

24 April 2024 - 10:16 WITA

Angkut 17 Jeriken BBM, Grand Max Ludes Terbakar di SPBU Tanete

23 April 2024 - 18:36 WITA

Kecelakaan Beruntun di Sidrap, 1 Orang Meninggal Dunia

23 April 2024 - 18:08 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.