Menu

Mode Gelap
Tim Futsal Mare Juarai Turnamen Futsal di GOR Enrekang Anak Jalanan mulai Resahkan Pedagang di  Lapangan Lasinrang Park Pinrang PJ Bupati Pinrang Pimpin Rakor Sosialisasi Pemilukada di Kecematan Pj Bupati Enrekang Lantik 2 Pj Kades Afrah Naila Arkana, Wakil Enrekang Menjuarai Lomba Bertutur Tingkat Provinsi

Eksklusif · 28 Nov 2022 13:32 WITA ·

H Basra Resmi Jabat Sekretaris Daerah Sidrap


 H Basra Resmi Jabat Sekretaris Daerah Sidrap Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Dr. Ns. H. Basra, S.Kep. M.Kes. resmi menjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Sidenreng Rappang, Senin (28/11/2022) setelah dilantik Bupati H. Dollah Mando, di Aula Kompleks SKPD Sidrap.

Basra sebelumnya menjabat Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan KB Sidrap, sekaligus sebagai Penjabat (Pj) Sekda Sidrap sejak Selasa (16/8/22) lalu.

Jabatan Sekda Sidrap sendiri sempat lowong sekitar 4 bulan, atau sejak pejabat sebelumnya Sudirman Bungi alih tugas ke Pemkot Makassar 1 Agustus 2022.

Saat memberi sambutan, Dollah Mando menitip pesan agar Sekda Sidrap yang baru dapat menjaga dan meningkatkan koordinasi dan hubungan baik DPRD, forkopimda, dan pihak-pihak lain.

“Saya harap kinerja dan kepemimpinan pejabat yang lalu, Bapak Sudirman Bungi ditiru kalau perlu ditingkatkan, termasuk dalam menjalin hubungan baik dengan forkopimda dan seluruh pihak,” kata Dollah.

Dollah juga berharap Basra bisa menjalin kerja sama dengan seluruh organisasi perangkat daerah dan jajaran Pemkab Sidrap lainnya.

“Beliau sudah pernah memimpin Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan, namun jabatan Sekda wilayah kerjanya lebih luas dan beragam. Untuk itu perkuat kerja sama dengan seluruh OPD,” tandas Dollah.

Pelantikan dan pengambilan sumpah dihadiri Ketua DPRD Sidrap, H. Ruslan, Ketua Pengadilan Negeri Sidrap, Jumadi Apri Ahmad, Kapolres Sidrap, AKBP Erwin Syah, Kasdim 1420, Mayor Arie Widarto, Kasi Pidsus Kejari sidrap, Abdurrahim, dan Sekretaris Pengadilan Agama, Andi Taufik.

Turut hadir, Wakil Ketua DPRD Sidrap, Andi Sugiarno Bahri dan Kasman, Wakapolres Sidrap, Kompol M. Akib, para asisten, staf ahli, kepala OPD, camat, kepala desa dan lurah, dan undangan lainnya. (asp)

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 47 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Tiga Santri TPA Al-Islamiyah Wakili Sidrap di FASI Tingkat Provinsi

26 Juli 2024 - 19:14 WITA

Kapolsek Alla Dukung Percepatan Penurunan Stunting

26 Juli 2024 - 18:05 WITA

PT Mubarak Haramain Internasional Bermitra dengan PT Amanah yang Berizin PIHK

26 Juli 2024 - 17:40 WITA

Warga Desa Leppangnge Demo DPRD Sidrap, Tuntut Kinerja Kepala Desa yang Tak Transparan

26 Juli 2024 - 17:18 WITA

Calon Bupati Sidrap Wajib Sesuaikan Visi Misi dengan RPJPD

25 Juli 2024 - 20:03 WITA

Polres Enrekang Siap Amankan Pilkada 2024, Gelar Simulasi Sispamkota

25 Juli 2024 - 19:51 WITA

Trending di Eksklusif