Menu

Mode Gelap
Lawan Potensi Intimidasi dan Kecurangan, Tim Hukum SAR KANAAH Bentuk Satgas 32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69

Eksklusif · 14 Jun 2019 17:41 WITA ·

Ingat Zuhrah Maisarah?, DPD PI Sulsel Serahkan Beasiswa


 Ingat Zuhrah Maisarah?, DPD PI Sulsel Serahkan Beasiswa Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, MAKASSAR — DPD Pengembang Indonesia (PI) Sulsel, menyerahkan beasiswa pendidikan kepada Zuhrah Maisarah, Hafizah asal Sidrap.

Beasiswa itu adalah apresiasi PI atas prestasi Zuhrah yang dinobatkan sebagai juara ketiga Hafiz Indonesia di stasiun RCTI. Santri hafiz Masjid Agung Pangkajene, Sidrap, ini mampu menghapal 26 juz.

Penyerahan beasiswa tersebut dilakukan di kantor PI DPD Sulsel, di Kompleks Lili, Panakukkang, Makassar, Kamis, (14/06).

Zuhrah datang bersama ibunya, Rosmayanti, serta Anggota PI asal Rappang Sidrap, Haerul dan istri.

“Kita menunaikan janji kepada ananda Zuhrah, apresiasi berupa beasiswa pendidikan. Harapan kita, prestasi Zuhrah semakin meningkat dan menginspirasi lahirnya Zuhrah-Zuhrah yang lain di Sulsel,” urai Ketua PI Sulsel, Yasser Latief.

Di kantor PI Sulsel, Zuhrah unjuk kebolehan menghapal surah Ar-rahman. Oleh Yasser Latief, ia juga diminta membaca surah Al-Kahfi.

Saat ditanya tentang cita-citanya, Zuhra mengaku tidak tahu. Namun ia tetap ingin menjadi hafiz seterusnya.

Turut hadir jajaran pengurus PI Sulsel antara lain Ismail Manda, Akbar Yusuf, Sulkifli Isjar, dan Misbahuddin.

Sekadar diketahui, Zuhra dinobatkan sebagai juara ketiga Hafiz Indonesia 2019 yang merupakan acara bergengsi stasiun RCTI setiap Ramadan.

Zuhra yang baru berusia 10 tahun ini mampu menghapal 24 juz Al Quran. Adapun juara satu diraih Annisa usia 8 tahun. Hafiz asal Kecamatan Bukit batu, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau dan juara kedua dari daerah yang sama, Humairah dengan hapalan 7 juz. (*/spa)

Visited 2 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 46 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Dukung Pemilu Damai, Ketua KADIN Sidrap Ajak Masyarakat Bijak Gunakan Hak Pilih

24 November 2024 - 16:41 WITA

Lawan Potensi Intimidasi dan Kecurangan, Tim Hukum SAR KANAAH Bentuk Satgas

24 November 2024 - 16:35 WITA

Sudut Tepi Sidrap Luncurkan Menu Baru, Hadirkan Ayam Taliwang dan Nasi Goreng Kambing

23 November 2024 - 20:33 WITA

Sosialisasi APBD Sulsel di Bola Eppae DPRD Ajak Warga Awasi Penggunaan Dana Publik

23 November 2024 - 13:45 WITA

Matador’s Perjuangan Siap Kawal Pilkada dan Pilgub 2024 di Sidrap

23 November 2024 - 11:32 WITA

SAR-Kanaah Hentak Lapangan Uluale: Warga Sidrap Serukan ‘Dua Dua

23 November 2024 - 11:12 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.