AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Pilkades serentak tak lama lagi digelar. Desa Talawe, Kec Watang Sidenreng termasuk salah satu desa yang akan menghelat hajatan tersebut.
Calon Kepala Desa Talawe, Syamsuddin, adalah satu diantara 3 kandidat yang akan maju.
Syamsuddin kepada media ini, Rabu (20/10/2021), mengatakan, keinginannya maju karena memiliki cita-cita mewujudkan Desa Talawe sebagai Desa Agribisnis modern serta digitalisasi desa.
Itu yang menjadi alasan Syamsuddin, siap bertarung di Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Talawe yang akan diselenggaralan pada 23 Oktober 2021 mendatang ini.
Jika terpilih Syamsuddin, akan mewujudkan Pemerintahan Desa yang Adil, Jujur dan Profesional serta pelayanan dan keterbukaan informasi melalui internet desa.
Kemudian akan Peningkatan pelayanan pemerintah desa, kapasitas sumberdaya manusia (SDM) aparat pemerintahan desa serta menenamkan sikap ramah, sopan, santun dan berbasis masyarakat dalam pelayanan pemerintahan.
Ia juga akan mengedepankan transfaransi pengelolaan pemerintahan dan pengelolaan keuangan desa dan meningkatkan Pelayanan publik dan keterbukaan informasi melalui internet desa
Selain itu, dirinya akan meningkatkan kesejahteraan pelayanan kesehatan dan kemandirian ekonomi Masyarakat serta menciptakan Masyarakat Religius, Berbudaya dan Bermartabat sesuai dengan Norma-norma yang ada.
Misi lain, menciptakan masyarakat religius, berbudaya dan bermartabat sesuai dengan norma-norma yang ada dan mengedepankan musyawarah mufakat dalam mengambil keputusan dan kebijakan. (asp)