Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Ajatappareng · 14 Agu 2018 23:33 WITA ·

Kodim 1420 Sidrap Rapat Koordinasi Pencapaian LTT Tahun 2018


 Kodim 1420 Sidrap Rapat Koordinasi Pencapaian LTT Tahun 2018 Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Komando Distrik Militer (Kodim) 1420 Sidrap menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) percepatan Luas Tambah Tanam (LTT) Tahun 2018 di Ruang Rapat Makodim 1420 Sidrap Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap, Selasa (14/8/2018).

Rapat koordinasi yang digelar tersebut bertujuan untuk percepatan pelaksanaan program dalam pencapaian target tahun 2018 di Wilayah Kabupaten Sidrap.

Hadir dalam pertemuan tersebut Penanggung jawab Upsus Distan Prov. Sulsel Dr. Fausiah T.Ladja, SP.M, Pasiter Dim 1420 Sidrap Kapten Arm Amir. S, Kepala Bidan Irigasi Dinas PSDA Kabupaten Sidrap Muh. Yusuf Thamrin, Staf Dinas Pertanian Sidrap, Danramil jajaran Kodim 1420 Sidrap serta Perwakilan Petani se-kabupaten Sidrap.

Dandim 1420 Sidrap Letkol Inf Eko Paskah.HN melalui Pasiter Dim 1420 mengatakan bahwa kegiatan ini dalam rangka percepatan LTT untuk penanaman yang dijadwalkan pada bulan Agustus tahun 2018 ini.

“Dalam hal ini, kami semua hadirkan Dinas terkait seperti PSDA dalam rangka membantu petani apabila nantinya saluran air ditutup. Maka perlu adanya keputusan agar saat penanaman, sawah petani dapat dialiri demi tercapainya target diwilayah Kabupateb Sidrap,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Penanggung jawab Upsus Prov. Sulsel Dr. Fausiah T.Ladja, SP.M yang mengatakan bahwa kita melaksanakan pertemuan koordinasi bagaimana caranya percepatan Luas Tambah Tanam khusus untuk Kabupateb Sidrap tercapai, dikarenakan bulan agustus 2018 ini masih kurang 3.000 hektar.

“Kemarin kami juga turun ke lokasi menanyakan langsung tentang kendala petani, karena tetap yang bisa membantu tercapainya LTT adalah petani dan kami sudah identisifikasi masalah baik air, benih dan herbisida,” ungkapnya.

Untuk Benih dan Herbisida sudah akan mendapat bantuan dari pusat, namun yang perlu dikoordinasikan masalah air dengan Dinas PSDA Kabupaten Sidrap.

Dikarenakan adanya rencana perbaikan saluran skunder sidenreng dan belawa, tapi tadi kita sudah mendapat solusinya dan ini akan kita coba agar target LTT 3000 hektat bulan agustus ini dapat tercapai,” tutupnya (asp/ajp).

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Enrekang dinobatkan sebagai Pemenang Inovasi Layanan Digital Terbaik Tahun 2024

7 November 2024 - 13:15 WITA

Kaesang Pangarep Ajak Milenial Sidrap Dukung Pasangan SAR-Kanaah Demi Sidrap Lebih Maju

30 Oktober 2024 - 10:42 WITA

RAMAH” Siap Hadapi Debat Pertama Pilkada Enrekang

27 Oktober 2024 - 11:07 WITA

Sitti Rabiah Baba Dilantik Jadi Bunda Forum Anak Massenrempulu

23 Oktober 2024 - 10:01 WITA

32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel

22 Oktober 2024 - 15:55 WITA

Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup

22 Oktober 2024 - 12:00 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.