Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Ajatappareng · 19 Jun 2022 11:08 WITA ·

KPU Enrekang Sosialisasi Tahapan Pemilu 2024 di Jalanan


 KPU Enrekang Sosialisasi Tahapan Pemilu 2024 di Jalanan Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG — Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Enrekang melaksanakan Sosialisasi Tahapan Pemilu 2024 yang bertempat di Patung Sapi Jalan Poros Enrekang-Toraja Sabtu (18/06/2024)

Kegiatan sosialisasi dilaksanakan dengan turun kejalan menargetkan masyarakat yang melintasi jalan tersebut

Selain pemasangan Spanduk Tahapan Pemilu 2024 tim sosialisasi pemilu dari KPU juga membagikan Souvenir tahapan pemilu kepada masyarakat

Ketua KPU Haslipa mengatakan ada 11 tahapan besar pemilu yang akan di laksanakan nantinya

“Dari 11 tahapan besar itu kami berkewajiban untuk menyampaikan tentang pendidikan pemilih dengan bagaimana menjadi pemilih cerdas” ucapnya

Lanjut Haslipa mengajak seluruh masyarakat yang hadir untuk memberi pencerahan kepada orang terdekatnya bagaimana itu pemilih cerdas

“Mari memberi pencerahan kepada orang terdekat untuk menolak politik uang, menghindari ISU SARA dan tidak menyebarkan hoax serta menggunakan hak pilih nantinya”ucapnya

Sementara itu Ketua Bawaslu Enrekang Uli Nuha mengajak kepada masyarakat untuk membantu Bawaslu sebagai badan pengawas dalam mensukseskan kontestasi politik nantinya

“Karena tahapan pemilu sudah masuk, ada kewenangang bawaslu dalam hal netralitas ASN, TNi Polri, Kepala Desa dan sebagainya” ucapnya

Lanjut Uli Nuha menambahkan selain netralitas ada hal-hal lain yang harus diperhatikan seperti Politik uang, isu SARA dan Hoax

“Kami sangat mengedepankan pencegahan, kalau ada masyarakat melihat indikasi dari hal tersebut mari kita saling mengingatkan”ujarnya

Ia berharap khusus di kabupaten enrekang dapat berjalan kondusif dan aman serta tidak terjadi dugaan pelanggaran nantinya

“Untuk itu kami dari Bawaslu sudah membuka layanan pendaftaran Pemantau Pemilu, jadi kalau ada elemen masyarakat baik pribadi maupun kelompok mari berpartisipasi mensukseskan pemilu di enrekang” ucapnya (hum)

Visited 4 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 136 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Enrekang dinobatkan sebagai Pemenang Inovasi Layanan Digital Terbaik Tahun 2024

7 November 2024 - 13:15 WITA

Kaesang Pangarep Ajak Milenial Sidrap Dukung Pasangan SAR-Kanaah Demi Sidrap Lebih Maju

30 Oktober 2024 - 10:42 WITA

RAMAH” Siap Hadapi Debat Pertama Pilkada Enrekang

27 Oktober 2024 - 11:07 WITA

Sitti Rabiah Baba Dilantik Jadi Bunda Forum Anak Massenrempulu

23 Oktober 2024 - 10:01 WITA

32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel

22 Oktober 2024 - 15:55 WITA

Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup

22 Oktober 2024 - 12:00 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.