AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Untuk memeriahkan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke 73 tahun ini, pemerintah Kecamatan Maritengngae, Sidrap melakukan sejumlah kegiatan dengan melibatkan seluruh sekolah.
Untuk kegiatan lomba olahraga, dilaksanakan pada pagi dan siang hari berupa lomba gerak jalan indah yang diikuti seluruh tingkatan sekolah, dan lomba karnaval untuk tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) di wilayah Kecamatan Maritengngae.
Sedangkan pada waktu malam, pemerintah kecamatan melaksanakan lomba seni yang dipusatkan di pelataran monumen Ganggawa, Pangkajene, Sidrap yang juga diikuti seluruh tingkatan sekolah, mulai dari tingkat TK, SD, SMP/sederajat dan SMA sederajat.
Demikian disampaikan Ketua panitia pelaksana HUT RI ke 73 tingkat Kecamatan Maritengngae, Sidrap, Muh Arisal Asad yang juga Lurah Lakessi, Kecamatan Maritengngae, Rabu (15/8/2018)
Dijelaskannya, untuk kegiatan olah raga gerak jalan indah yang dimulai sejak 13 Agustus lalu, akan berakhir pada hari ini, Rabu, 15 Agustus. Sementara untuk lomba seni yang dimulai 10 Agustus lalu, juga akan berakhir sebentar malam.
“Alhamdulillah, semua kegiatan berlangsung lancar dan aman, dan masyarakatpun merasa tersuguhkan suatu tontonan dan hiburan yang menarik dalam memeriahkan HUT RI ke 73 tahun ini,” ujar Arisal, yang juga merupakan salah seorang dosen pada STISIP Muhammadiyah Rappang, Sidrap. (asp/ajp)