Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Ajatappareng · 7 Apr 2021 12:50 WITA ·

Pengurus IPMI Sidrap Periode 2021-2023 Dilantik


 Pengurus IPMI Sidrap Periode 2021-2023 Dilantik Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Bupati Sidrap, H Dollah Mando menghadiri dan melantik pengurus Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia (IPMI) Sidrap tahun 2021-2023, di Hotel Swiss-Belinn Makassar, Selasa (6/4/2021).

Pengurus yang dilantik yaitu Syahrul Anwar selaku ketua umum, Reza Parayogi sebagai sekretaris umum, dan Uratul Ainy menjabat bendahara umum.

Andi Sabirin, ketua panitia kegiatan mengatakan, pelantikan bertema “Merajut IPMi yang lebih Sidenreng Rappang”.

“Acara dirangkaikan dengan milad IPMI Sidrap ke-65,” ujarnya.

Bupati Sidrap dalam sambutannya mengajak para mahasiswa agar dapat mengembangkan keahlian di bidangnya masing-masing.

“Kepada generasi muda agar tak berhenti berproses dan belajar,” ucap Dollah.

Dollah juga berharap IPMI dapat memaksimalkan perannya bukan hanya untuk pelajar tapi juga masyarakat.

“Kami berharap IPMI Sidrap dapat membantu visi dan misi Pemerintah daerah Kabupaten Sidrap dalam membangun masyarakat,” tutupnya.

Sementara itu, Aprianto, mantan Ketua IPMI Sidrap menyebut, ini merupakan pertama kalinya pengurus IPMI Sidrap dilantik langsung bupati.

Acara tersebut dihadiri Anggota DPRD Provinsi Sulsel, H. Zulkifli Zain , Wakil Ketua DPRD Sidrap, Kasman, beberapa anggota DPRD Sidrap, Ketua ISA Sidrap, Mahmud Lakayya, Ketua KNPI Sidrap serta undangan lainnya. (asp)

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 123 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Sosialisasi APBD Sulsel di Bola Eppae DPRD Ajak Warga Awasi Penggunaan Dana Publik

23 November 2024 - 13:45 WITA

Matador’s Perjuangan Siap Kawal Pilkada dan Pilgub 2024 di Sidrap

23 November 2024 - 11:32 WITA

SAR-Kanaah Hentak Lapangan Uluale: Warga Sidrap Serukan ‘Dua Dua

23 November 2024 - 11:12 WITA

Serukan Pilkada Damai, Jubir SAR Kanaah: Kita Semua Cinta Sidrap

22 November 2024 - 15:16 WITA

Dialog Interaktif DPRD Sulsel: Aspirasi Warga Sidrap Jadi Prioritas

22 November 2024 - 14:24 WITA

Perbaikan Jalan Poros Anggeraja-Baraka: Prioritas Awal Paslon Mitra-Mahmuddin

22 November 2024 - 14:20 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.