Menu

Mode Gelap
Tim Futsal Mare Juarai Turnamen Futsal di GOR Enrekang Anak Jalanan mulai Resahkan Pedagang di  Lapangan Lasinrang Park Pinrang PJ Bupati Pinrang Pimpin Rakor Sosialisasi Pemilukada di Kecematan Pj Bupati Enrekang Lantik 2 Pj Kades Afrah Naila Arkana, Wakil Enrekang Menjuarai Lomba Bertutur Tingkat Provinsi

Ajatappareng · 26 Jun 2023 18:35 WITA ·

Puluhan Kades dan Perangkat Desa Datangi Desa Kalempang


 Puluhan Kades dan Perangkat Desa Datangi Desa Kalempang Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP —  Desa Kalempang, Kecamatan Pitu Riawa kedatangan puluhan kepala desa, beserta perangkat desa, Senin (26/6/2023).

Kunjungan kades tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Sidrap dalam program Safari APDESI.

Kegiatan dengan tema “Melalui Safari APDESI kab Sidrap, Mari kita tingkatkan tali silaturahmi dan ukhuwah islamiah”  ini, setidaknya dihadiri 20 kades atau perwakilan desa se-Sidrap.

Turut hadir dalam kegiatan safari APDESI yakni Kepala inspektorat H. Rohadi Ramadhan, Kadis Pemdes PPA Sidrap H. Abbas Aras, kabid bina pemdes Sunandar, ketua APDESI Naming palajarang, wakil ketua APDESI Sulsel H. Ulkkas SE ,dan para pengurus APDESI, serta perangkat desa, dan Babinsa bhabinkamtibmas desa kalempang,

Oleh tuan rumah, Pemerintah Desa Kalempang, tamu disambut hiburan tari Nirmala dari siswi UPT SD negeri 3 Betao Kalempang dan Pemutaran video Profil Desa Kalempang.

Kepala Desa Kalempan,  Ir Suardi Rosi mengapresiasi dan berterima kasih atas kedatangan para pengurus APDESI di Desa Kalempang. 

“Kunjungan ini suatu kebanggan bagi kami yang ditunjuk sebagai tuan rumah safari APDESI hari ini,” ungkapnya.

Ketua APDESI Sidrap, Naming Pallajareng dalam sambutannya mengatakan terima kasih kepada pemerintah Desa Kalempang yang telah bersedia menjadi tuan rumah dalam kegiatan ini.

“Kami selaku APDESI, memberikan apresiasi tinggi atas kesediaan Desa Kalempang sebagai tuan rumah. Kegiatan ini, bertujuan untuk menjalin silaturahmi bagi para kepala desa,” tandasnya. (bro)

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 96 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Tiga Santri TPA Al-Islamiyah Wakili Sidrap di FASI Tingkat Provinsi

26 Juli 2024 - 19:14 WITA

Kapolsek Alla Dukung Percepatan Penurunan Stunting

26 Juli 2024 - 18:05 WITA

PT Mubarak Haramain Internasional Bermitra dengan PT Amanah yang Berizin PIHK

26 Juli 2024 - 17:40 WITA

Warga Desa Leppangnge Demo DPRD Sidrap, Tuntut Kinerja Kepala Desa yang Tak Transparan

26 Juli 2024 - 17:18 WITA

Calon Bupati Sidrap Wajib Sesuaikan Visi Misi dengan RPJPD

25 Juli 2024 - 20:03 WITA

Polres Enrekang Siap Amankan Pilkada 2024, Gelar Simulasi Sispamkota

25 Juli 2024 - 19:51 WITA

Trending di Eksklusif