AJATAPPARENG.ONLINE, PAREPARE — Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare mendapat kunjungan Tim Evaluasi kinerja pelayanan public dari kementerian pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), Senin, (28/8/2018).
Tim evaluasi dari kemenPAN-RB ini, terdiri dari dua orang yang diterima langsung oleh plt.Direktur RSUD Andi Makkasau dr.renny anggraeny sari didampingi sejumlah jajaran manajemen Rumah Sakit.
Pada kesempatan itu, renny memaparkan, system pelayanan dan sejumlah inovasi yang telah dilakukan oleh pihak Rumah Sakit tersebut.
“Selain dokter ahli yang profesional, kami juga memiliki sarana dan prasarana yang mendukung demi menunjang system pelayanan kesehatan,” papar Renny.
Selain itu, berbagai terobosan pelayanan publik di Rumah Sakit TYPE B ini, terus ditingkatkan guna memberikan kemudahan bagi pasien maupun keluarga pasien.
“Kita punya inovasi lain, seperti home visit, penyediaan mobil peduli sehat dan pendaftaran online via web dan WA,” katanya.
Selain inovasi, dr.renny juga mengungka beberapa prestasi yang telah diraih pihak manajemen Rumah Sakit rujukan tersebut. (ant/ajp).