AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Masa Pandemi Covid-19, Baznas Sidrap melaporkan bahwa Bantuan Covid-19 yang disalurkan untuk warga Sidrap kurang lebih Rp 1 Milyar.
Anggota Komisioner Baznas Sidrap Dr Wahidin Ar-Raffany, saat dihubungi melalui via telepon, Senin (2/11/2020) mengatakan semenjak adanya wabah Covid-19 ini, kurang lebih Rp 1 Milyar dana bantuan Covid-19 telah tersalurkan bantuan di 106 Desa di Kabupaten Sidrap.
Dr Wahidin menambahkan bantuan yang diserahkan ini adalah warga Sidrap terdampak Wabah Covid-19, Pengelola kanting di sekolah.
Untuk Bantuan Baznas yang direncanakan dalam waktu dekat ini adalah bantuan Pemulihan Ekonomi terhadap warga Sidrap.
Hingga saat pihak Baznas Sidrap masih melakukan pendataan terhadap warga Sidrap yang berhak menerima bantuan.
“Kita masih melakukan pendataan Pak, 11 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sidrap,” kata Wahidin.
Untuk bantuan Pemulihan Ekonomi Dimasa Pandemi Covid-19, Anggarannya yang kita siapkan kurang lebih Rp 1 Milyar.
Kemungkinan besar bantuan Covid-19 dari Baznas Sidrap akan kita salurkan pada bulan April 2021 bertepatan masuknya Bulan Suci Ramadhan. (asp/ajp)