AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Aroma persaingan memperebutkan kursi ketua umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sidrap jelang Musda, semakin terasa.
Jika sebelumnya Wasianto (Sinto) dan Ari Ubba sudah menyatakan maju, kini giliran Hj Kurniawati Azis yang juga mendeklarasikan diri sebagai calon Ketua BPC-HPMI Sidrap.
”Visi misi saya yang utama adalah menumbuhkan wirausaha baru dan utamanya perempuan. Potensi peremuan ini sangat besar karena sebenarnya banyak perempuan, utamanya ibu-ibu muda yang sebenarnya juga memiliki usaha. Namun mereka selama ini tidak mau muncul umumnya karena kurang mendapat dukungan dari orang-orang sekitarnya. Saya akan rangkul mereka ke HIPMI,” ujar Hj kurni, Rabu (30/10/2019).
Menurut pemilik toko bangunan dan butik itu, sekarang ini banyak wirausaha baru yang melum berani muncul. Permasalahan yang banyak dikeluhkan adalah permodalan. Bunga KUR dirasakan masih tertalu tinggi dan banyak yang masih kesulitan mengakses perbankan.
Untuk masalah permodalan ini, wanita yang lahir 20 Agustus 1985 itu, mengatakan akan menjalin kerjasama dengan bank syariah serta Dinas Koperasi dan UKM Sidrap untuk memudahkan penyaluran permodalan.
Salah satu Pengurus BPC-HIPMI Sidrap yang juga anggota tim sukses Hj Kurniawati Azis, Ridwan Azis menambahkan, program kerja yang akan digagas adalah menumbuhkan minat berwirausaha ke anak-anak sekolah.
Jika selama ini ada HIPMI Perguruan Tinggi (HIPMI PT) yang merupakan inkubator bisnis di kampus-kampus, maka nantinya akan ada HIPMI Goes To School.
Ia berharap, ketua yang baru nantinya bisa membawa HIPMI ke arah yang lebih baik dan mencetak pengusaha-pengusaha muda baru dan memiliki program yang mendukung peningkatan kesejahteraan pengusaha muda di Sidrap. (spa)