Menu

Mode Gelap
PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

Eksklusif · 30 Jul 2021 16:18 WITA ·

Fraksi Nasdem DPRD Sidrap ‘Walk Out’ dari Paripurna


 Fraksi Nasdem DPRD Sidrap ‘Walk Out’ dari Paripurna Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Rapat Paripurna Pengambilan Keputusan terkait tiga Buah Ranperda yang dilakukan di Gedung Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sidrap, Jumat, (30/7/2021), diwarnai aksi walk out dari Fraksi Nasdem DPRD Sidrap.

Ketua Fraksi Partai Nasdem, Samsumarlin mengatakan, dalam rapat ini fraksi Nasdem berkeyakinan bahwa tahapan ranperda dalam perda nomor I Tahun 2019 tentang tata tertib DPRD Pada BAB II Paragraf II Pasal 9 ayat 4 tentang Pembicaraan Tingkat I.

“Setelah mengikuti pembahasan, ada beberapa item yang mengakibatkan Fraksi NasDem sidrap menolak Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2020,” tegasnya.

Pendapat akhir fraksi yang disampaikan pada akhir pembahasan Ranperda antara DPRD dan Kepala Daerah tidak dilaksanakan. Tentu ini, menjadi hal bahwa Fraksi Nasdem tidak mau ambil bagian dalam sebuah sistem yang salah.

Selain itu, kata dia, termasuk didalamnya bahwa pemerintah daerah sangat minim dalam mengakomodir dan mempertimbangkan seluruh hasil reses anggota DPRD seperti Musrembang.

Kemudian anggaran sebesar Rp 1,8 Milyar yang muncul dalam item penyertaan modal PDAM sedangkan hal tersebut tidak muncul dalam dalam pembahasan APBD 2020.

Terkhusus untuk persoalan kesejahteraan para tenaga kesehatan. Insentif Tenaga kesehatan di Sidrap sampai saat ini, belum terbayarkan padahal sudah ada transper BOK dari pusat terkait hal tersebut.

“Untuk itu, fraksi Nasdem menyatakan bahwa hal ini adalah sesuatu yang menyimpang di Pemerintahan kita saat ini,” tandasnya. (asp)

Artikel ini telah dibaca 1,278 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

PT. Pegadaian Cabang Duapitue Salurkan Bantuan Kewarga yang Terdampak Banjir

6 Mei 2024 - 22:31 WITA

Innalillah.. Andi Faisal Ranggong Meninggal Dunia

6 Mei 2024 - 09:43 WITA

Aliran Listrik Wilayah Banjir Sidrap Pulih 98 Persen

5 Mei 2024 - 14:37 WITA

Begini Cara Warga Desa Tana Toro Evakuasi Mandiri Pasca Banjir

5 Mei 2024 - 08:00 WITA

Bawaslu Sidrap Rekrutmen Panwascam di Tiga Kecamatan

4 Mei 2024 - 15:16 WITA

Syaharuddin Alrif Terjun pantau Kondisi Banjir di Sidrap

4 Mei 2024 - 13:23 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.