Menu

Mode Gelap
PJ Sekda Sidrap Himbau Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrim Korwil FPII Pinrang Terima SK, Dihadiri Kadis Kominfo-Sandi di Pantai Wisata  Ammani Tidak Ada Sengketa, KPU Pinrang Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Penetapan Caleg Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap?

Terkini · 19 Okt 2021 10:58 WITA ·

Hari Jadi Sulsel ke 352 Tahun, RMS; Kesejahteraan Masyarakat harus Terjamin


 Hari Jadi Sulsel ke 352 Tahun, RMS; Kesejahteraan Masyarakat harus Terjamin Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, MAKASSAR — Selasa, 19 Oktober 2021, Provinsi Sulsel memasuki lembaran sejarah baru dan memasuki usia ke 352 Tahun.

Harapan pun datang dari berbagai kalangan terutama tokoh politik di Sulsel, agar Sulsel menjadi lebih baik ke depan, maju dan berkembang. Harapan itu juga datang dari Ketua DPW NasDem Sulsel, H Rusdi Masse.

“Kita berharap di HUT Sulsel ke 352 Tahun ini akan lebih baik dari tahun sebelumnya,” harap Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse, Selasa (19/10/2021).

Mantan Bupati Sidrap dua periode itu menilai bahwa saat ini Provinsi Sulsel mengalami perkembangan dan kemajuan yang pesat dari berbagai aspek pembangunan.

Oleh sebab itu, ia berharap apa dicapai Sulsel saat ini akan ditingkatkan tahun-tahun yang akan datang. Terutama, kesejahteraan petani, nelayan serta kebutuhan lainya untuk kepentingan masyarakat.

“Tentu, paling diperhatikan kesejahteraan masyarakat. Petani, nelayan, warga kurang mampu. Ini tugas bersama, termasuk NasDem untuk kita perhatikan di hari mendatang,” tutur anggota DPR RI komisi III itu.

Diketahui,  HUT Sulsel ke 352 tahun ini, mengangkat tema. Bersatu “Sipakatau” dalam era baru, menuju Sulsel lebih baik. Sinergitas, Inovatif, Profesional, Akuntabel, Integritas dan Bertanggungjwab.

Seperti tahun sebelumnya, dilaksanakan di Gedung DPRD Sulsel akan diisi berbagai kegiatan. Hasil pertemuan dengan Plt Gubernur Sulsel telah di sepakati kalau yang hadir lansung di Gedung DPRD Sulsel mulai dari menteri dalam negeri, perwakilan DPD dan DPR RI, 85 anggota DPRD Sulsel, Bupati, Walikota se Sulsel serta pimpinan OPD.

HUT Provinsi Sulsel ke 352 tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat. Karena masih dalam suasana pandemi covid-19 maka prokes dilaksanakan secara ketat, mulai dari penataan ruang dengan menjaga jarak, undangan dibatasi.

Diantaranya pejabat eselon 3 dan 4 bersama staf hanya mengikuti secara virtual termasuk wakil bupati dan wakil walikota mengikuti secara virtual di daerahnya masing-masing bersama forkopindanya. (sp)

Artikel ini telah dibaca 188 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

PT. Pegadaian Cabang Duapitue Salurkan Bantuan Kewarga yang Terdampak Banjir

6 Mei 2024 - 22:31 WITA

Innalillah.. Andi Faisal Ranggong Meninggal Dunia

6 Mei 2024 - 09:43 WITA

Aliran Listrik Wilayah Banjir Sidrap Pulih 98 Persen

5 Mei 2024 - 14:37 WITA

Begini Cara Warga Desa Tana Toro Evakuasi Mandiri Pasca Banjir

5 Mei 2024 - 08:00 WITA

Bawaslu Sidrap Rekrutmen Panwascam di Tiga Kecamatan

4 Mei 2024 - 15:16 WITA

Syaharuddin Alrif Terjun pantau Kondisi Banjir di Sidrap

4 Mei 2024 - 13:23 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.